Mubadalah.id – Artikel ini akan membahas tentang refleksi iman dalam kehidupan. Pentingkah bagi orang yang beriman merasakan rasa aman? Dan apa konsekuensi dari rasa aman yang diperoleh seorang mukmin? Sebelum menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas, penting kiranya memaparkan apa yang pernah disampaikan oleh tokoh Nurcholis Majid.
Intinya, beliau mengatakan, “sesungguhnya merupakan keharusan jika iman dan rasa aman memiliki kaitan”. Bukankah, dari aspek etimologi kata Iman dan Aman berasal dari akar yang sama?
Namun demikian, dalam realitas kehidupan, keduanya belum tentu benar. Buktinya, banyak orang yang menunjukkan gejala keimanan namun jauh dalam penampilannya menampakkan gelagat kekhawatiran dan takut. Implikasinya, mereka justru gampang kagetan dan bisa bertindak anrkis untuk melindungi dari rasa tidak amannya.
Sesungguhnya rasa aman bagi orang yang beriman itu berpangkal dari keimanannya bahwa Allah itu Maha Pelindung (al-Muhaymin) dan Maha Pemberi Rasa Aman karena menolong (al-Mu’in). Oleh sebab itu, Nurcholis Majid menegaskan bahwa rasa aman yang diperoleh oleh orang yang beriman berangkat dari keyakinan dan kesadaran bahwa ia benar-benar bersandar kepada Allah.
Allah sendiri menjamin bagi orang yang beriman dijauhkan dari rasa takut dan khawatir.
{ وَمَا نُرْسِلُ الْمُرْسَلِينَ إِلَّا مُبَشِّرِينَ وَمُنْذِرِينَ فَمَنْ آمَنَ وَأَصْلَحَ فَلَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُونَ (48)} [الأنعام: 48]
“dan tidaklah Kami mengutus para utusan kecuali memberi kabar gembira dan memberi peringatan. Maka barang siapa yang beriman dan berbuat baik maka tidak ada kekhawatiran baginya dan mereka tidak akan bersedih”.
Syekh Zuhaily dalam tafsirnya mengatakan bahwa orang yang beriman itu tidak akan diberi rasa khawatir dari azab-azab dunia, dan tidak akan merasa sedih pula. Misalnya, tindakan-tindakan non-Muslim dalam kekufurannya dan bentang waktu yang lama dalam kekufurannya. (Zuhaily, Tafsir Munir, 7/205).
Berdasarkan jaminan Tuhan itu, maka jika kita benar-benar beriman sudah barang tentu kita diliputi rasa aman tanpa kekhawatiran, dan rasa takut sedikitpun. Baik menyangkut persoalan duniawi termasuk persoalan spiritualitas kita. Sikap ini dampaknya akan luas. Diantaranya tidak kagetan dan merasa percaya diri dengan keimanan kita.
Tidakkah menarik sejarah yang pernah tercatat tentang Nabi Ibrahim as. ketika mengingkari dan meninggalkan berhala-berhala. Masyarakat sekitar Nabi Ibrahim as. bertanya-tanya keheranan, mengapa Ibrahim tidak takut kualat meninggalkan berhala-berhala tersebut. dengan penuh rasa percaya diri, Nabi Ibrahim menjawabnya sebagaimana diabadikan dalam al-Qur’an.
{ وَكَيْفَ أَخَافُ مَا أَشْرَكْتُمْ وَلَا تَخَافُونَ أَنَّكُمْ أَشْرَكْتُمْ بِاللَّهِ مَا لَمْ يُنَزِّلْ بِهِ عَلَيْكُمْ سُلْطَانًا فَأَيُّ الْفَرِيقَيْنِ أَحَقُّ بِالْأَمْنِ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُونَ (81)} [الأنعام: 81]
“bagaimana mungkin aku takut kepada berhala yang musyrikkan itu. padahal engkau tidak takut telah memusyrikkan Allah dengan sesuatu yang tidak diberikan kekuatan apapun. Maka siapa dari dua kelompok (kami atau kamu) yang lebih berhak dengan rasa aman jika kalian memahami?”
Selain menumbuhkan rasa percaya diri, keimanan yang memiliki rasa aman juga akan menimbulkan sikap penuh toleran. Inilah yang sangat dibutuhkan saat ini, khususnya Bangsa Indonesia. Dengan sikap toleran kita yang beriman tidak gampang terprovokasi dengan slogan-slogan agama. Kita akan gampang memaafkan baik sesama muslim maupun non-Muslim.
Bahkan, Allah swt memberi apresiasi kepada Nabi Muhammad saw. karena telah bersikap toleran kepada kaumnya, baik dari golongan orang yang beriman maupun yang munafik. Sikap Nabi tetap mengedepankan musyawarah misalnya. Sebagaimana Nurcholis mengutip ayat, menurut pandangan beliau, Allah memuji Nabi Muhmmad karena bersikap toleran dengan rahmat Allah.
{ فَبِمَا رَحْمَةٍ مِنَ اللَّهِ لِنْتَ لَهُمْ وَلَوْ كُنْتَ فَظًّا غَلِيظَ الْقَلْبِ لَانْفَضُّوا مِنْ حَوْلِكَ فَاعْفُ عَنْهُمْ وَاسْتَغْفِرْ لَهُمْ وَشَاوِرْهُمْ فِي الْأَمْرِ فَإِذَا عَزَمْتَ فَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُتَوَكِّلِينَ (159)} [آل عمران: 159]
Menurut Ibnu ‘Asyur, ayat tersebut mengisahkan tentang peristiwa dimana orang mukmin dan munafik bersatu adu menyalahi urusan Nabi Muhammad. namun, demikian Nabi tetap melakukan diskusi dengan mereka mencari solusi karena Nabi Muhammad saw. mengetahui Allah memaafkan tindakan mereka dengan rahmatNya. Tatkala Nabi mengetahui bahwa Allah memaafkan mereka maka Nabi langsung bersikap toleran kepada mereka karena rahmat Allah. (Ibnu ‘Asyur, al-Tahriri wa al-Tanwir, 4/144).
Dan pada intinya, orang-orang yang beriman sudah semestinya merasakan sikap aman, yang kemudian memiliki konsekuensi yang toleran dan tidak kagetan serta percaya diri. Dengan demikian, tidak mudah terprovokasi sedikit-dikit agama-nya “diganggu”. Itulah hakikat tertinggi dari refleksi iman dalam kehidupan.
Padahal mereka (non muslim misalnya) tidak bermaksud menyinggung agama kita, dll. Maka perlu untuk merenungi ayat Tuhan yang lain, “ Wahai orang yang beriman jagalah dirimu sendiri. Orang yang sesat tidak akan berpengaruh kepadamu jika kamu memang mendapat petunjuk” (QS. Al-Maidah/ 5:10). Tentu, hal ini harus kita usahakan dalam jiwa kita, kata Nurcholis Majid. []