• Login
  • Register
Sabtu, 19 Juli 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Kolom Personal

Mengapa Kita Harus Bersikap Adil?

Saya ingin mengajak pembaca untuk memahami konsep adil melalui kata kunci yang ada di dalam Surat Al Maidah Ayat 8

Ahmad Murtaza MZ Ahmad Murtaza MZ
26/05/2023
in Personal
0
Bersikap Adil

Bersikap Adil

1k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Ketika sedang berseluncur di dunia maya saya menemukan kutipan dari seorang penulis yang bernama Pramoedya Ananta Toer yang kira-kira begini isinya:

Seorang terpelajar harus sudah berbuat adil sejak dalam pikiran, apalagi dalam perbuatan (Pramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia, 1975.)

Menarik sekali bagaimana penekanan Mas Pram terhadap konsep adil yang dimulai sejak pikiran. Konsep adil yang harus seseorang mulai sejak dalam pikirannya.

Berbicara soal konsep adil, Islam melalui Al-Qur’an mengajarkan kepada kita mengenai adil meski itu terasa pahit yang dibicarakan dalam QS. Al-Maidah (5): 8 berikut:

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

Baca Juga:

Trafficking dan Dosa Kemanusiaan

Ketika Disiplin Menyelamatkan Impian

Perkosaan: Kekerasan Seksual yang Merendahkan Martabat Kemanusiaan

Merawat Bumi Sebagai Tanggung Jawab Moral dan Iman

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُوْنُوْا قَوَّامِيْنَ لِلّٰهِ شُهَدَاۤءَ بِالْقِسْطِۖ وَلَا يَجْرِمَنَّكُمْ شَنَاٰنُ قَوْمٍ عَلٰٓى اَلَّا تَعْدِلُوْا ۗاِعْدِلُوْاۗ هُوَ اَقْرَبُ لِلتَّقْوٰىۖ وَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌۢ بِمَا تَعْمَلُوْنَ

“Wahai orang-orang yang beriman, jadilah kamu penegak (kebenaran) karena Allah (dan) saksi-saksi (yang bertindak) dengan adil. Janganlah kebencianmu terhadap suatu kaum mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. Berlakulah adil karena (adil) itu lebih dekat pada takwa. Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Teliti terhadap apa yang kamu kerjakan.”

Memahami Konsep Adil

Saya ingin mengajak pembaca untuk memahami konsep adil melalui kata kunci yang ada di dalam ayat tersebut. Seperti, saksi yang adil, kebencian, dan takwa. Memperhatikan ketiga kata kunci tersebut semoga dapat mengubah sudut pandang berkaitan dengan perbedaan.

Pada pembukaan ayat di atas membicarakan bagaimana seorang saksi yang harus adil. Dalam sebuah persaksian sebagai seorang saksi seharusnya mengatakan apa adanya, meski itu pahit. Jangan sampai karena faktor keluarga, kekayaan, dan lainnya menghilangkan sikap adil yang sebenarnya harus ia sampaikan.

Ada penjelasan yang menarik dari Hamka mengenai konsep adil yang terdapat dalam tafsirnya sebagaimana berikut ini:

Katakan apa yang engkau tahu dalam hal itu, katakan yang sebenarnya, walaupun kesaksian itu akan menguntungkan orang yang tidak engkau senangi, atau merugikan orang yang engkau senangi (Tafsir Al-Azhar: 1643).

Begitu pentingnya bersikap adil dalam Islam meski kita akan dirugikan sekali pun, dan tidak memberikan manfaat apa pun kepada kita.

Selain itu menyebutkan pula dalam ayat di atas mengenai penghalang dari adil karena rasa benci yang timbul dalam diri kita. Rasa benci yang disebabkan oleh apa pun itu baik karena sosok tersebut pernah menyakiti kita atau sosok tersebut berada di golongan yang berbeda dengan kita.

Mengapa Harus Bersikap Adil

Sering kita lihat bagaimana kuatnya ikatan sebuah golongan, kelompok dan hubungan lainnya membutakan mata dari sikap adil yang harus kita ambil. Meminjam istilah Aksin Wijaya, golongan akulah yang paling benar dan yang lain salah. Tidak adanya keterbukaan untuk menerima kebenaran lainnya.

Sikap-sikap yang membutakan kita terhadap keadilan yang harusnya disampaikan harus kita kikis secara perlahan walau menyakitkan kita.

Mengapa kita harus bersikap adil dalam setiap kondisi dan situasi?

Ayat tersebut memberikan jawaban jika seseorang berperilaku adil, maka ia akan mendapatkan balasan atas perbuatannya kelak. Juga perilaku adil adalah jalan yang paling dekat dengan takwa.

QS. Al-Mai’dah (5): 8 mengajak kita untuk berdialog dan berefleksi atas diri kita. Sudah sejauh mana rasa adil yang ada di dalam diri jika berhadapan dengan sesuatu meski akan menyakiti diri kita sendiri? Jika kita adil kita akan melangkah ke jalan takwa dan mendapat balasan kebaikan dari Allah. Jika tidak maka kita akan mendapat hal sebaliknya.

Saya ingin menutup tulisan ini dengan mengutip penjelasan Buya Hamka, dalam tafsirnya sebagai bahan perenungan kita bersama mengenai bersikap adil,

Keadilan adalah pintu yang terdekat kepada takwa, sedang rasa benci adalah membawa jauh dari Tuhan. Apabila kamu telah dapat menegakkan keadilan, jiwamu sendiri akan merasai kemenangan yang tiada taranya, dan akan membawa martabatmu naik di sisi manusia dan di sisi Allah. Lawan adil adalah zalim; dan zalim adalah salah satu dari puncak maksiat kepada Allah. Maksiat akan menyebabkan jiwa sendiri menjadi merumuk dan merana. (Tafsir Al-Azhar: 1644). []

 

Tags: Bersikap AdilkeadilankemanusiaanKesetaraanmanusia
Ahmad Murtaza MZ

Ahmad Murtaza MZ

Pecinta V60, masih belajar untuk merangkai kata. Mahasiswa program magister Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Terkait Posts

Penindasan Palestina

Refleksi tentang Solidaritas yang Tidak Netral dalam Menyikapi Penindasan Palestina

18 Juli 2025
Kehamilan Perempuan

Kehamilan Perempuan Bukan Kompetisi: Memeluk Setiap Perjalanan Tanpa Penghakiman

18 Juli 2025
eldest daughter syndrome

Fenomena Eldest Daughter Syndrome dalam Drakor When Life Gives You Tangerines, Mungkinkah Kamu Salah Satunya?

17 Juli 2025
Love Bombing

Love Bombing: Bentuk Nyata Ketimpangan dalam Sebuah Hubungan

16 Juli 2025
Disiplin

Ketika Disiplin Menyelamatkan Impian

15 Juli 2025
Inklusivitas

Inklusivitas yang Terbatas: Ketika Pikiran Ingin Membantu Tetapi Tubuh Membeku

15 Juli 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Fazlur Rahman

    Fazlur Rahman: Memahami Spirit Kesetaraan dan Keadilan Gender dalam Al-Qur’an

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pesan Terakhir Nabi Saw: Perlakukanlah Istri dengan Baik, Mereka adalah Amanat Tuhan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Aisyah: Perempuan dengan Julukan Rajulah Al-‘Arab

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Refleksi tentang Solidaritas yang Tidak Netral dalam Menyikapi Penindasan Palestina

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kehamilan Perempuan Bukan Kompetisi: Memeluk Setiap Perjalanan Tanpa Penghakiman

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • COC: Panggung yang Mengafirmasi Kecerdasan Perempuan
  • Pesan Terakhir Nabi Saw: Perlakukanlah Istri dengan Baik, Mereka adalah Amanat Tuhan
  • Fazlur Rahman: Memahami Spirit Kesetaraan dan Keadilan Gender dalam Al-Qur’an
  • Aisyah: Perempuan dengan Julukan Rajulah Al-‘Arab
  • Refleksi tentang Solidaritas yang Tidak Netral dalam Menyikapi Penindasan Palestina

Komentar Terbaru

  • M. Khoirul Imamil M pada Amalan Muharram: Melampaui “Revenue” Individual
  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
redaksi@mubadalah.id

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID