• Login
  • Register
Senin, 5 Juni 2023
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Khazanah Hikmah

Usia Pernikahan Nabi Saw dengan Aisyah Ra

Usia pernikahan Aisyah, Nyai Badriyah menegaskan, tidak serta merta dijadikan dalil bolehnya kawin anak dalam situasi apapun, apalagi zaman, konteks dan situasinya berbeda jauh.

Redaksi Redaksi
11/09/2022
in Hikmah, Pernak-pernik
0
usia pernikahan Nabi Saw dengan Aisyah Ra

usia pernikahan Nabi Saw dengan Aisyah Ra

326
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Salah satu ketua Majelis Musyawarah Kongres Ulama Perempuan Indonesia (MM KUPI), Nyai Hj. Badriyah Fayumi, Lc. MA menyebutkan bahwa, usia pernikahan Nabi Saw dengan Aisyah Ra juga perlu dipahami secara kontekstual.

Nyai Badriyah menjelaskan bahwa perintah menikah Aisyah Ra itu berdasarkan wahyu dan mengandung hikmah yang tinggi, karena Aisyah yang cerdas dan berusia panjang di kemudian hari menjadi referensi utama umat Islam dalam hadis-hadis Nabi Saw, terutama menyangkut keluarga dan relasi suami istri.

Pada saat itu, kata Nyai Badriyah, kawin anak merupakan hal yang cukup lumrah. Meski demikian, sebagai manusia biasa dan ayah, Nabi menikah dengan perempuan dewasa.

Dengan Khadijah, beliau berusia 25 tahun dan Khadijah 40 tahun. Fatimah, putri Nabi, juga beliau nikahkan saat berusia 19 tahun.

Usia pernikahan Aisyah, Nyai Badriyah menegaskan, tidak serta merta dijadikan dalil bolehnya kawin anak dalam situasi apapun, apalagi zaman, konteks dan situasinya berbeda jauh.

Daftar Isi

  • Baca Juga:
  • Inara Rusli dan Apresiasi Nabi Saw Kepada Perempuan Pekerja
  • Ketika Berhadapan dengan Fase Takut Menikah
  • Nabi Saw Sosok yang Menegakkan Martabat Kemanusiaan Perempuan
  • 5 Tips Agar Pernikahan Tetap Harmonis dan Bahagia
    • Usia Pernikahan Menurut Fikih

Baca Juga:

Inara Rusli dan Apresiasi Nabi Saw Kepada Perempuan Pekerja

Ketika Berhadapan dengan Fase Takut Menikah

Nabi Saw Sosok yang Menegakkan Martabat Kemanusiaan Perempuan

5 Tips Agar Pernikahan Tetap Harmonis dan Bahagia

Usia Pernikahan Menurut Fikih

Nyai Badriyah mengungkapkan, jika kita kembalikan kepada fikih, batas minimal usia menikah sesungguhnya merupakan hal yang bersifat ijtihadi. Pemerintah (ulil amri) bisa membuat batasan demi kemaslahatan umum.

Dalam istilah fikih, kata Nyai Badriyah, hal demikian biasa disebut tahdidul mubah atau pembatasan sesuatu yang diperbolehkan.

Nyai Badriyah mencontohkan, poligami misalnya. Poligami secara jelas agama telah membatasi secara ketat, demi keadilan.

Izin istri menjadi syarat poligami untuk meminimalisasi akibat buruk kepada istri, anak, dan rumah tangga yang sama-sama telah membinanya.

Pembatasan usia menikah dapat menempuhnya dari berbagai negara muslim demi kemaslahatan sesuai dengan perkembangan zaman.

Dengan demikian, usia minimal menikah perempuan 19 tahun yang ada dalam UU Perkawinan Tahun 2019 menjadi pertimbangan untuk kemaslahatan.

Kawin anak dengan segenap sebab dan dampaknya, Nyai Badriyah menyampaikan, adalah bagian dari masalah sosial yang mesti menyelesaikannya secara bahu-membahu.

Pemerintah membuat dan menegakkan aturan, memberikan edukasi, serta membuat fasilitas dan kegiatan yang membuat anak selamat dari kawin di usia anak.

Masyarakat, keluarga, dan orang tua memahami sebab dan dampak kawin anak sehingga menjaga dan mengedukasi anaknya agar tidak kawin di usia anak, apalagi mengawinkan anak di usianya yang masih anak. (Rul)

Tags: Aisyah RamenikahNabi SawNikahNyai Badriyah Fayumipernikahanulama KUPIusia
Redaksi

Redaksi

Terkait Posts

Bekerja

Allah Swt Memerintahkan Kepada Laki-laki dan Perempuan untuk Bekerja

4 Juni 2023
Agama Kemanusiaan

Islam Adalah Agama Kemanusiaan

4 Juni 2023
Keadilan Gender

Keadilan Gender Dalam Kacamata Hukum

3 Juni 2023
Laki-laki Unggul

Benarkah Laki-laki Lebih Unggul dari Perempuan?

3 Juni 2023
Kitab Al Busyro

Membaca Muqaddimah Kitab Al Busyro; Sayyidah Khadijah adalah Teladan Perempuan Kita

3 Juni 2023
Setara

Prinsip Kesetaraan Dalam Islam

3 Juni 2023
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Setara

    Prinsip Kesetaraan Dalam Islam

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Keadilan Gender Dalam Kacamata Hukum

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Hati Suhita dan Geliat Sastra Pesantren di Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Islam Adalah Agama Kemanusiaan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Allah Swt Memerintahkan Kepada Laki-laki dan Perempuan untuk Bekerja

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Fenomena Fatherless di Indonesia, Bukti Patriarki Masih Dijunjung Tinggi
  • Allah Swt Memerintahkan Kepada Laki-laki dan Perempuan untuk Bekerja
  • Islam Adalah Agama Kemanusiaan
  • Hati Suhita dan Geliat Sastra Pesantren di Indonesia
  • Keadilan Gender Dalam Kacamata Hukum

Komentar Terbaru

  • Ainulmuafa422 pada Simple Notes: Tak Se-sederhana Kata-kata
  • Muhammad Nasruddin pada Pesan-Tren Damai: Ajarkan Anak Muda Mencintai Keberagaman
  • Profil Gender: Angka tak Bisa Dibiarkan Begitu Saja pada Pesan untuk Ibu dari Chimamanda
  • Perempuan Boleh Berolahraga, Bukan Cuma Laki-laki Kok! pada Laki-laki dan Perempuan Sama-sama Miliki Potensi Sumber Fitnah
  • Mangkuk Minum Nabi, Tumbler dan Alam pada Perspektif Mubadalah Menjadi Bagian Dari Kerja-kerja Kemaslahatan
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist