Mubadalah.id – Kerusakan alam yang melanda Bumi kita bukan isu remeh temeh. Jihad ekologis ini menjadi isu genting, kita seluruh penduduk bumi masuk pada fase paceklik lingkungan. Indonesia penyumbang sampah terbesar kedua dunia. Berbarengan dengan prestasinya sebagai penduduk muslim terbesar di dunia.
Islam yang kita kenal sebagai agama suci, bersih dan mengagungkan Tuhan Dzat yang Maha Indah, harus memikul penganutnya yang tidak bisa menjaga dan mewarisi ajaran agamanya sendiri. Pilu memang. Bertambahnya ketidakmeratakan ekonomi di Indonesia mendorong korporasi untuk selalu memproduksi dagangannya dalam bentuk renceng.
Dari jajanan, kebutuhan bebersih diri hingga rumah, bumbu dapur pun ready dalam bentuk sachet. Sachetan itulah yang menjadi modal utama dalam raihan prestasi Indonesia sebagai penyumbang sampah terbesar di Dunia menyusul Cina.
Indonesia sejatinya memiliki sejarah mengagumkan dalam menjaga Lingkungan. Nenek moyang kita tidak menggunakan plastik dalam transaksi jual beli. Biasanya mereka akan membungkus belanjaannya dengan daun, atau membawa wadah sendiri. Sejak makhluk bernama plastik diciptakan, kehidupan tampak praktis, namun menyimpan sejuta problematika yang tak berkesudahan.
Peran Perempuan
Dalam kehidupan sehari-hari, perempuan punya kendali penuh terhadap penggunaan plastik. Pasalnya, perempuan seringkali menjadi pengendali urusan di dalam rumah. Perempuanlah yang menentukan sampah rumah tangganya mau ia bawa kemana.
Perempuan juga yang banyak berbelanja memenuhi kebutuhan di rumahnya. Demikian, perempuan memiliki peranan penting dalam berjuang dan menjaga lingkungan, khususnya Mengurangi, mere-use dan merecycle sampah yang ada di sekitarnya. Mengapa Perempun yang harus lebih berperan?
Sejatinya dampak dari kerusakan Lingkungan bukan hanya dipikul oleh pundak perempuan. Begitu juga mengatasinya. Namun perempuan punya potensi besar untuk meminimalisir kerusakan lingkungn dengan Anugrah dari Tuhan yang diberikannya. Yaitu Kepandaiannya dalam Menjaga dan merawat. Kepiawaian ini dapat kita manfaatkan untuk jihad ekologis dengan meminimalisir penggunaan sampah plastik. Mere-Use dan Me-recyclenya.
Bagaimana laki-laki? sama saja. Laki-laki juga harus turut serta dalam Jihad ekologis. Tidak boleh hanya ongkang-ongkang buang sampah sembarangan, apalagi sampah plastik. Laki laki juga harus turut serta berjihad ekologis demi menjaga bumi pertiwi tetap dalam kondisi bak surgawi. Peran lelaki ini juga perlu kita maksimalkan.
Jika melihat deretan nama pelopor dan pejuang ekologis di media, banyak didominasi oleh Perempuan. Sekaligus, ini menunjukkan bahwa perempuan memiliki potensi dan kemauan besar dalam menjaga lingkungan. Seperti; Di antara mereka, perempuan pelopor penjaga lingkungan dapat kita jumpai di pesantren.
Mengenal Ibu Nyai Maftuhah Mustiqowati
Berdasarkan pertemuan bersama Ibu Nyai Hj.Maftuhah Mustiqowati (Pengasuh PP Mambaul Hikam Jombang), saya menyadari empati perempuan terhadap kerusakan lingkungan lebih tajam. Bunyai Maftuhah mengorganisir lingkungan pesantrennya untuk menjadi pejuang ekologis.
Hal ini berlandaskan kesadaran bahwa penyumbang sampah terbesar di Kabupaten Jombang adalah santri putri. Ibu Nyai Maftuhah mengajak para santri untuk melakukan 3 R sebagai fondasi pelestarian lingkungan yaitu dengan konsisten melakukan Reduce, Reuse dan recycle.
Reduce
Santri putri tidak diperbolehkan menggunakan Pembalut sekali pakai yang tentunya dapat merusak lingkungan. Seluruh Santri tidak ia izinkan menggunakan botol plastik atau alat makan dan kemasan sekali pakai. Para santri harus mengumpulkan sampah plastik yang diproduksi kedalam botol sebagai syarat penerimaan Raport. Semakin sedikit sampah yang mereka hasilkan, akan mendapatkan Reward. (Perlu kejujuran tinggi ya!)
ReUse
Sampah Plastik kemasan mereka masukkan dalam botol plastik dan dimanfaatkan sebagai infrastruktur di Pesantren. Bisa mereka jadikan sebagai Meja, hiasan dinding dan penutup atau satir.
Recycle
Pesantren mendaur ulang berbagai sampah pesantren seperti minyak goreng bekas dll sebagai bahan pembersih seperti sabun, sampo dan cairan pencuci piring. Sampah plastik yang tidak dapat di Reuse maka dikirim ke DLH Kabupaten Jombang untuk didaur ulang,
Langkah-langkah strategis yang Ibu Nyai Maftuhah lakukan pun bukan langkah yang mudah. Membutuhkan otoritas kepemimpinannya sebagai Pengasuh Pesantren. Kita bisa memulai dari lingkungan kecil kita. Misalnya tidak mengizinkan kita dan anggota keluarga menggunakan pembalut sekali pakai. Meminimalisir penggunaan Pampers dengan Cloudy.
Jihad ekologis tidak mudah. Tapi bisa, dengan melibatkan laki-laki di lingkungan kita, rasanya bukan sesuatu yang sulit. Misalnya tidak mengizinkan seluruh anggota keluarga kita membeli produk sachetan, kopi sachetan, dan kemasan sachet lainnya.
Ajarkan mereka memilah sampah dan minta para lelaki mengolah sampah organik menjadi pupuk. Tidak menggunakan botol sekali pakai. Jika perempuan bergerak secara massif di lingkungannya sendiri, maka rasanya bukan ilusi jika separuh sampah di negeri kita akan berkurang. []