Mubadalah.id – Sekelompok santri perempuan mendobrak stigma dengan menggelar pameran bertajuk ‘Ta’zir’. Mereka adalah santri-santri Pesantren Krapyak, Yogyakarta yang gelisah dengan anggapan bahwa orang-orang pesantren berpikiran jumud. Tak bisa berlari sekencang kemajuan zaman. Inilah suara perempuan pesantren.
Mereka adalah Indah Fikriyyati, Adin Fahima Zulfa, Ittaqi Fawzia, Novella Hafidzoh, dan Luai Ihsani Fahmin. Kelima anak muda ini adalah santri di Krapyak. Dalam saat yang sama mereka juga mahasiswa dan juga perupa.
Santri, perupa, dan perempuan adalah kombinasi yang jarang bertemu dalam satu titik. Apalagi di tengah ‘tuduhan’ santri berada pada lingkungan yang tak mendukung kegiatan berkesenian.
Para perupa perempuan pesantren pun kerap berada pada situasi yang paradoks. Di satu sisi, pesantren punya aturan yang ketat agar para santri mengaji dan mengaji. Memperkaya diri dengan khazanah keislamaan klasik, turats.
Tapi di lain titik, mereka sering berada di luar pesantren, bergaul dan bergumul dengan aktivitas keseniannya. Jiwa mereka adalah jiwa para perupa. Menyampaikan gagasan lewat kerja perupaan.
Karena aktivitasnya di luar pesantren, tak jarang mereka kena ta’zir. Sebuah hukuman kedisiplinan ala pesantren. Ta’zir dengan begitu, adalah kata di mana mereka menemukan identitas hibridnya. Sebuah diksi yang sarat dengan keteguhan santri pada jalan yang tidak semua orang mau lewat, jalan berkesenian.
Pameran seni rupa ‘Ta’zir’ berlangsung dari 22-24 Februari 2019 di Kandang Menjangan (Panggung Krapyak), Yogyakarta.
Selain memamerkan karya seni rupa, acara ini juga menghadirkan Dr. Katrin Bandel, Dosen Universitas Sanata Dharma, sebagai narasumber dalam seminar “Santri berkesenian: Mau Berekspresi Apa?”
Ada juga workshop menulis quote dengan pegon dan binding book bersama Luai dari @tawang.biru. Orang-orang pesantren tentu tidak asing dengan pegon. Tulisan berhuruf Arab tapi dengan bahasa Jawa itu.
Kalau ada waktu boleh kiranya mampir ke pameran mereka dan mendengarkan suara-suara lirih dari bilik pesantren. Suara perempuan pesantren tentang zamannya.
Suara jujur yang jarang kita dengar akhir-akhir ini. Dari mereka, komunitas santriwati yang juga perupa, kreator karya seni yang ngangsu kawruh di berbagai kampus di Yogyakarta.
Melalui pameran ini, mereka ingin menampilkan identitas perempuan pesantren melalui suaranya sendiri. Tidak melalui mulut para makelar atau lewat stigma-stigma yang selama ini bergentayangan.
Sebagai penutup, saya kutip salah satu kalimat dalam deskripsi pameran mereka. “Hajatan ini ingin mengikis pandangan bahwa perempuan pesantren adalah entitas yang jumud, komunitas yang menghidupi peradaban yang tak relevan lagi dengan zeitgeist atawa semangat zaman.”[]