• Login
  • Register
Jumat, 9 Juni 2023
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Kolom Personal

Keengganan Mengakui Privilise dan Narsisme

Masithoh Azzahro Lutfiasari Masithoh Azzahro Lutfiasari
26/06/2020
in Personal
0
Ilustrasi Oleh Nurul Bahrul Ulum

Ilustrasi Oleh Nurul Bahrul Ulum

37
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Beberapa waktu belakangan ini, saya sering berdiskusi dengan teman-teman sejawat mengenai perjuangan kelas dan privilese, sebagai lanjutan dari diskusi mengenai rasisme yang sedang bergejolak belakangan ini. Kemudian obrolan bergulir ke bahasan mengenai salah satu influencer muda yang naik daun berkat konten kanal YouTube miliknya, yang berisikan dokumentasi kehidupannya sebagai intelligent individual yang mendapatkan beasiswa kuliah ke Jepang.

Yang kami bicarakan tentang sosok muda ini adalah sederet kicauannya di Twitter baru-baru ini, yang menyiratkan bahwa dia belum melek privilese dan masih menganggap bahwa ‘kerja keras’ adalah satu-satunya kunci sukses di dunia ini. Kami kemudian menengok ke lingkar pertemanan kami sendiri, dan menyayangkan pula betapa sulitnya membuat beberapa orang di sekitar kami bersedia mengakui privilese mereka.

Jadi, mengapa masih banyak orang yang tidak mau mengakui atau mengelak atas privilese yang dimiliki? Padahal fakta tentang hierarki dalam kehidupan bermasyarakat dan bagaimana ia bekerja dalam menyukseskan atau menggagalkan seseorang atau suatu kelompok sudah bertebaran melalui berbagai media.

Mulai dari opini lepas di berbagai situs online, hingga komik satu seri yang banyak diunggah di Instagram, pengetahuan tentang hierarki sosial sudah begitu luas tersebar. Sangat disayangkan bahwa meluasnya informasi mengenai privilese tidak serta-merta membuat banyak orang sadar bahwa kesuksesan mereka atau kegagalan orang lain adalah keluaran dari ketimpangan sistemik.

Ada satu kemungkinan yang membuat banyak orang enggan mengakui privilese yang mereka miliki sejak lahir, yaitu kecintaan terhadap diri sendiri yang dianggap sudah melakukan sekian kadar kerja keras untuk mencapai status sosial atau kemapanan finansial saat ini.

Daftar Isi

  • Baca Juga:
  • Reformasi Al-Qur’an Dalam Merespon Praktik Poligami
  • Inara Rusli Melepas Cadar demi Pekerjaan Part II
  • Al-Qur’an Turun untuk Mengkritik Praktik Poligami
  • Perempuan yang tak Ingin Menyerah pada Takdir

Baca Juga:

Reformasi Al-Qur’an Dalam Merespon Praktik Poligami

Inara Rusli Melepas Cadar demi Pekerjaan Part II

Al-Qur’an Turun untuk Mengkritik Praktik Poligami

Perempuan yang tak Ingin Menyerah pada Takdir

Kecintaan yang berlebihan terhadap diri sendiri ini lazim kita kenal sebagai narsisme dalam bahasa psikologi. Pola dari sifat inilah yang sering saya temukan dalam diri orang-orang di lingkar pertemanan saya yang enggan mengakui privilese mereka.

Mereka mengagung-agungkan kerja keras yang telah mereka lakukan, seolah-olah mereka memiliki kuasa penuh atas hal tersebut, dan menepikan gagasan bahwa faktor lain selain kerja keras (dan do’a) juga mempengaruhinya.

Mereka gagal memahami bahwa ada sekelompok orang di lapisan masyarakat lain yang sudah mati-matian bekerja keras namun tetap saja tidak akan bisa menapaki sukses dalam artian yang diterima oleh masyarakat secara umum.

Saya ingin membagikan pengalaman salah seorang rekan saya yang berhasil mengakui privilesenya. Dia adalah seorang dosen di salah satu universitas swasta terbesar di kota tempat kami tinggal, dan adalah seorang lulusan S-2 dari sebuah kampus nomor wahid di dataran Inggris.

Ia berasal dari sebuah kota kecil di pojok Jawa Timur, rekan saya ini beberapa kali mendapatkan label ‘sosok inspiratif’ dari teman-teman di kampung halamannya. Ada salah satu teman rekan saya tersebut yang sebetulnya lebih pintar sejak SD.

Namun karena teman rekan saya itu tidak berasal dari keluarga menengah ke atas, kepintarannya tidak lantas membuatnya bisa menempuh S-2 di Inggris dengan beasiswa. Rekan saya berasal dari keluarga yang lebih berprivilese daripada temannya tadi, dan dia berkata pada saya, “Ya kalau temanku itu yang lahir di keluargaku, sekarang pasti sudah jadi profesor!”

Rekan saya mengakui bahwa label ‘inspiratif’ yang disematkan oleh teman-teman dari kampung halamannya adalah sesuatu yang menjengahkan. Dia tidak enggan mengakui bahwa pencapaiannya bisa menempuh S-2 dengan beasiswa di Inggris adalah akumulasi dari privilese yang dia miliki karena terlahir di keluarga yang berkemampuan untuk menyediakan akses pendidikan. Menurutnya, ada orang-orang lain yang mungkin lebih berhak menikmati pendidikan tinggi karena lebih pintar daripada dia, hanya saja terhalang kondisi sosial yang tidak memungkinkan.

Adalah hal yang pasti bahwa mengakui privilese tidak akan mengerdilkan kerja keras siapapun. Segala bentuk upaya yang telah dikerjakan sampai pada titik di mana orang bisa dikatakan sudah sukses tidak akan serta-merta menjadi tidak valid.

Mengakui privilese adalah salah satu sikap awal yang akan menjadikan seseorang lebih ‘merunduk’ sebab mampu menyadari bahwa segala keistimewaan yang kini dirasakan, bukanlah berkat ketahanan dan keunggulan diri semata. Dari sini, kecintaan yang berlebih terhadap diri sendiri diharapkan akan berkurang, dan kepekaan terhadap ketimpangan sosial yang terjadi di sekelilingnya bisa jadi akan lebih terasah. []

Masithoh Azzahro Lutfiasari

Masithoh Azzahro Lutfiasari

Terkait Posts

Melepas Cadar

Inara Rusli Melepas Cadar demi Pekerjaan Part II

9 Juni 2023
Wanita Berkelas

Berwawasan Luas adalah Ciri Wanita Berkelas

8 Juni 2023
Perempuan Pesantren

Hati Suhita dan Tafsir Perjodohan Perempuan Pesantren

7 Juni 2023
Alasan Patriarkhi Tetap Bertahta

3 Alasan Patriarkhi Tetap Bertahta

6 Juni 2023
Inara Rusli Lepas Cadar

Inara Rusli Lepas Cadar demi Pekerjaan

5 Juni 2023
Pasangan Hidup

Ketika Pasangan Hidup Pergi

5 Juni 2023
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Makna Bismillah

    Membaca Makna Bismillah Ala Pesantren

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Poligami Tidak Semata Tradisi Islam

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kurban: Simbol Perjuangan Manusia Mewujudkan Solidaritas Sosial-Ekonomi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pesantren Menjadi Sumber Pembelajaran Pluralisme dan Multikulturalisme

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perempuan yang tak Ingin Menyerah pada Takdir

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Reformasi Al-Qur’an Dalam Merespon Praktik Poligami
  • Inara Rusli Melepas Cadar demi Pekerjaan Part II
  • Al-Qur’an Turun untuk Mengkritik Praktik Poligami
  • Perempuan yang tak Ingin Menyerah pada Takdir
  • Poligami Tidak Semata Tradisi Islam

Komentar Terbaru

  • Ainulmuafa422 pada Simple Notes: Tak Se-sederhana Kata-kata
  • Muhammad Nasruddin pada Pesan-Tren Damai: Ajarkan Anak Muda Mencintai Keberagaman
  • Profil Gender: Angka tak Bisa Dibiarkan Begitu Saja pada Pesan untuk Ibu dari Chimamanda
  • Perempuan Boleh Berolahraga, Bukan Cuma Laki-laki Kok! pada Laki-laki dan Perempuan Sama-sama Miliki Potensi Sumber Fitnah
  • Mangkuk Minum Nabi, Tumbler dan Alam pada Perspektif Mubadalah Menjadi Bagian Dari Kerja-kerja Kemaslahatan
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist