• Login
  • Register
Selasa, 20 Mei 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Khazanah Hukum Syariat

Dalil Kebolehan Perempuan Naik Haji Tanpa Mahram

Jika merujuk pada hadis tentang para perempuan yang menunaikan ibadah haji tanpa mahram maka hukumnya boleh.

Redaksi Redaksi
09/06/2022
in Hukum Syariat
0
perempuan naik haji tanpa mahram

perempuan naik haji tanpa mahram

193
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Menunaikan ibadah haji merupakan dambaan dari setiap umat Islam, baik laki-laki maupun perempuan. Hanya saja dalam pelaksanaannya, kerap kali para perempuan naik haji tanpa mahram sering diperdebatkan mengenai kebolehannya.

Dalil Kebolehan Perempuan Naik Haji Tanpa Mahram

Jika merujuk pada hadis tentang para perempuan naik haji tanpa mahram maka hukumnya boleh.

Kebolehan menunaikan ibadah haji tanpa mahram itu berdasarkan hadis Nabi Saw yang mencatat banyaknya para perempuan yang mengikuti ibadah haji wada’ atau haji perpisahan.

Saat itu, tercatat yang mengikuti haji wada’ sekitar 10.000 orang sahabat.

Pada saat haji wada’ itu, tentu saja banyak perempuan yang ikut naik haji bersama Rasulullah Saw, dan mendengarkan khutbah haji perpisahan Nabi Saw.

Namun, tidak sekedar ikut haji. Beberapa perempuan justru mendekat kepada Nabi Saw dan dengan jelas bisa mendengar khutbah, mengingat, dan kemudian meriwayatkannya kepada yang lain.

Baca Juga:

Ketika Sejarah Membuktikan Kepemimpinan Perempuan

Qiyas Sering Dijadikan Dasar Pelarangan Perempuan Menjadi Pemimpin

Membantah Ijma’ yang Melarang Perempuan Jadi Pemimpin

Haji dan Ekonomi: Perjuangan Orang Miskin Menaklukkan Kesenjangan

Salah satu perempuan naik haji tanpa mahram dan bercerita tentang khutbah haji perpisahan Nabi ini, menurut penulis buku Qiraah Mubadalah, Faqihuddin Abdul Kodir, adalah Umm al-Hushain ra.

Dia, kata pria yang kerap disapa Kang Faqih, berangkat beribadah bersama putranya yang masih kecil, bernama al-Hushain. Dialah perempuan yang mendengar khutbah perpisahan Nabi Saw.

Pada saat di Mina, dalam kisah Umm al-Hushain ra, ketika Nabi Saw pulang dari melempar Jumrah, Nabi Saw berada di atas unta.

Di samping Nabi Saw, ada Bilal ra dan Usamah ra. Yang satu menuntun unta Nabi Saw dan yang lain menutupi kepala Nabi Saw dengan bajunya dari terik panas matahari.

Kata Umm al-Hushain ra, saat itu, dia memangku putranya, dan mendengarkan khutbah haji perpisahan Nabi Saw dengan seksama.

“Nabi Saw menyampaikan banyak hal pada saat khutbah haji perpisahan Nabi itu”, kata Umm al-Hushain ra. Di antara yang dia ingat adalah sebagai berikut:

“Wahai sekalian manusia, bertakwalah kepada Allah Swt, dengarkanlah firman-Nya, dan taatilah perintah-Nya. Dan jika kalian dipimpin seorang hamba sahaya yang berwarna kulit hitam sekalipun, kalian harus mendengar dan mengikutinya selama ia memimpin dengan baik, sesuai dengan Kitab Allah Swt”, kata Nabi Saw dalam khutbah haji perpisahan Nabi yang didengar Umm al-Hushain ra saat itu.

Seorang perempuan bisa mendengar khutbah haji perpisahan Nabi Saw menandakan betapa ruang ibadah dan belajar terbuka bagi perempuan.

Padahal, pada saat itu, yang ikut haji jumlahnya cukup besar. Artinya, pada saat jama’ah publik laki-laki yang begitu banyak bahkan membludak dalam jumlah ribuan, perempuan tetap memiliki ruang untuk bisa dekat dengan Nabi Saw, beribadah dan sekaligus mendengar khutbah beliau.

Demikianlah perempuan yang mendengar khutbah haji perpisahan Nabi Saw. Adalah aneh, jika kemudian, ada narasi atas nama Islam, atau atas nama ajaran Nabi Saw, yang mengucilkan perempuan terutama larangan pergi ibadah haji tanpa mahram. (Rul)

Tags: bulan hajihajiIbadah HajimahramMuslimahperempuantanpa
Redaksi

Redaksi

Terkait Posts

Perempuan sosial

Perempuan Bukan Fitnah: Membongkar Paradoks Antara Tafsir Keagamaan dan Realitas Sosial

10 Mei 2025
Sunat Perempuan

Sunat Perempuan dalam Perspektif Moral Islam

2 Mei 2025
Metode Mubadalah

Beda Qiyas dari Metode Mubadalah: Menjembatani Nalar Hukum dan Kesalingan Kemanusiaan

25 April 2025
Kontroversi Nikah Batin

Kontroversi Nikah Batin Ala Film Bidaah dalam Kitab-kitab Turats

22 April 2025
Anak yang Lahir di Luar Nikah

Laki-laki Harus Bertanggung Jawab terhadap Anak Biologis yang Lahir di Luar Nikah: Perspektif Maqasid Syari’ah

25 Maret 2025
Ibu menyusui tidak puasa apa hukumnya?

Ibu Menyusui Tidak Puasa Apa Hukumnya?

18 Maret 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Kekerasan Seksual Sedarah

    Menolak Sunyi: Kekerasan Seksual Sedarah dan Tanggung Jawab Kita Bersama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rieke Diah Pitaloka: Bulan Mei Tonggak Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • KUPI Resmi Deklarasikan Mei sebagai Bulan Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nyai Nur Channah: Ulama Wali Ma’rifatullah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Memanusiakan Manusia Dengan Bersyukur dalam Pandangan Imam Fakhrur Razi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Rieke Diah Pitaloka Soroti Krisis Bangsa dan Serukan Kebangkitan Ulama Perempuan dari Cirebon
  • Nyai Nur Channah: Ulama Wali Ma’rifatullah
  • Rieke Diah Pitaloka: Bulan Mei Tonggak Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia
  • Menolak Sunyi: Kekerasan Seksual Sedarah dan Tanggung Jawab Kita Bersama
  • KUPI Dorong Masyarakat Dokumentasikan dan Narasikan Peran Ulama Perempuan di Akar Rumput

Komentar Terbaru

  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Nolimits313 pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Go to mobile version