• Login
  • Register
Senin, 19 Mei 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Khazanah Pernak-pernik

Bermedia Sosial Secara Mubadalah? Why Not?

Menyebarkan hal-hal baik di media sosial juga memiliki nilai yang selaras dengan perintah Tuhan seperti pada penggalan Firman-nya dalam Q.S. Al-Baqarah ayat 148

Roihatul Jannah Roihatul Jannah
31/12/2021
in Pernak-pernik
1
Metaverse

Metaverse

140
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Tiga hari yang lalu aku tergabung dalam sebuah event Mubadalah Academy #Batch1 yang diinisiasi oleh Mubadalah.id, di mana dalam rangkaian kegiatannya membahas tentang media sosial, viralisasi konten, dan perspektif mubadalah. Bagaimana bermedia sosial secara mubadalah?

Para peserta Mubadalah Academy disuguhi dengan materi-materi yang luar biasa oleh para narasumber yang juga sangatlah mumpuni di bidangnya. Mulai dari pengenalan media sosial, bagaimana membuat konten yang seharusnya bisa diterima, dinikmati dan diminati oleh para pembaca, menyelami mubadalah, hingga pada bagaimana memasukkan perspektif mubadalah dalam sebuah konten media sosial baik itu konten kepenulisan, ilustrasi, videografi ataupun infografik.

Berbicara tentang sosial media, kupikir sosial media adalah media paling pesat dalam menyampaikan berbagai macam informasi. Mulai dari kabar baik hingga yang kontroversi. Sehingga sudah seyogianya yang kita bagikan di media sosial adalah hal-hal yang berisikan tentang kebaikan. Tentu saja baik untuk diri sendiri juga untuk orang lain (baca: netizen).

Menyebarkan hal-hal baik di media sosial juga memiliki nilai yang selaras dengan perintah Tuhan seperti pada penggalan Firman-Nya dalam Q.S. Al-Baqarah ayat 148; فَاسْتَبِقُوا الْخَيْرٰت yang berarti berlomba-lombalah kamu dalam kebaikan. Sehingga sangat jelas sekali bahwa dalam kehidupan, sudah seharusnya kita menjadi pelaku penebar kebaikan dan kemanfaatan entah di dunia nyata ataupun maya. Begitupun dengan nilai kebaikan yang dimiliki oleh mubadalah. Wajib sekali untuk dipahami dan disebarluaskan.

Dalam event Mubadalah Academy kemarin pada saat pemaparan materi perspektif mubadalah, yang kupahami dari pencetus pemikiran Mubadalah; Pak Kiai Faqihuddin Abdul Kodir adalah bahwa mubadalah hadir sebagai sebuah pemikiran, perspektif, metode dan strategi dalam menginterpretasikan segala sesuatu berdasarkan konsep rahmah yang ditujukan untuk seluruh penduduk bumi (رَحْمَةً لِّلْعَالَمِينَ).

Sehingga diharapkan ketika melihat atau memaknai sesuatu baik itu relasi atau apapun tidak dari satu sisi. Alhasil yang muncul adalah sebuah kesalingan. Tidak tumpang tindih karena yang dipikirkan bukan hanya tentang diri sendiri, atau hanya memikirkan orang lain. Namun memikirkan untuk kebaikan antar keduanya. Betul, memikirkan untuk kemanfaatan semua makhluk yang ada di bumi.

Baca Juga:

Membaca Ulang Ayat Nusyuz dalam Perspektif Mubadalah

Perempuan Fitnah Laki-laki? Menimbang Ulang dalam Perspektif Mubadalah

Doa, Mubadalah, dan Spirit Penguatan Perempuan: Catatan Reflektif dari Kuala Lumpur

Semua Adalah Buruh dan Hamba: Refleksi Hari Buruh dalam Perspektif Mubadalah

Selanjutnya, Tindakan dari rahmah itu sendiri adalah akhlaqul karimah. Iya, budi pekerti yang baik. Dalam bermedia sosial misalnya. Jika memaknai media sosial secara mubadalah maka makna yang muncul adalah bahwa media sosial adalah sebagai sebuah wadah informasi, di mana wadah tersebut harus ada yang mengisi dan terisi. Ada yang menulis status dan yang membaca status. Ada yang membuat dan melihat konten. Dan ada yang menyebar dan menerima informasi.

Dengan menggunakan media sosial, banyak sekali informasi yang bisa didapatkan. Sayangnya, penggunaan media sosial juga dijadikan sebagai media penyebaran informasi yang tidak baik oleh beberapa oknum seperti menyebarkan berita yang tidak valid, membuat berita yang berisi provokasi, mengetik komentar tidak pantas pada status orang lain, dan lain sebagainya. Hal-hal seperti itu sangatlah bertentangan dengan nilai rahmah dan tindakan akhlaqul karimah.

Untuk itu, bermedia sosialah secara mubadalah. Mubadalah di sini sebagai strategi dalam menggunakan media sosial. Artinya media sosial haruslah digunakan dengan bijak untuk menebarkan nilai-nilai kebaikan, dan itu berlaku untuk semua pengguna media sosial tidak memandang apakah dia influencer atau bukan, bahkan tidak memandang apakah pengikutnya banyak atau tidak.

Lalu, bagaimana menggunakan media sosial dengan mengaplikasikan strategi mubadalah itu? Iya, tentu saja dengan menyebarkan informasi yang tidak hanya berguna untuk diri sendiri melainkan juga berguna untuk orang lain, yang memiliki nilai kebaikan, yang tidak menimbulkan keributan, kebencian, bahkan merugikan banyak pihak, dan bisa juga dengan membagikan edukasi yang baik.

Oleh karena itu, jelas sekali sebagai netizen haruslah menjadi pelaku penyebar kemaslahatan dalam bermedia sosial. Sehingga penting sekali untuk mengupdate informasi yang bermanfaat, tidak menyebarkan hoax, hate speech, bertindak provokatif, melecehkan dan hal lainnya yang menyebabkan ketidaknyamanan bahkan perpecahan.

Jadi, berfikir dua kali untuk mengcross-check dan memastikan sebuah postingan sebelum diunggah di laman media sosial adalah hal yang perlu dilakukan. Lalu, sudahkah kamu menjadi pelaku penebar nilai-nilai kebaikan dalam bermedia sosial? []

 

 

Tags: media sosialMubadalahperspektif
Roihatul Jannah

Roihatul Jannah

Roihatul Jannah. Si Sagittarius women yang sedang berusaha menyeimbangkan logika nulis dan ngonten.

Terkait Posts

Pemukulan

Menghindari Pemukulan saat Nusyuz

18 Mei 2025
Gizi Ibu Hamil

Memperhatikan Gizi Ibu Hamil

17 Mei 2025
Pola Relasi Suami Istri

Pola Relasi Suami-Istri Ideal Menurut Al-Qur’an

17 Mei 2025
Peluang Ulama Perempuan

Peluang Ulama Perempuan Indonesia dalam Menanamkan Islam Moderat

16 Mei 2025
Nusyuz

Membaca Ulang Ayat Nusyuz dalam Perspektif Mubadalah

16 Mei 2025
Poligami dalam

Menggugat Poligami, Menegakkan Monogami

16 Mei 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Pemukulan

    Menghindari Pemukulan saat Nusyuz

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perempuan, Kehamilan Tak Diinginkan, dan Kekejaman Sosial

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nyai A’izzah Amin Sholeh dan Tafsir Perempuan dalam Gerakan Sosial Islami

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • KUPI Resmi Deklarasikan Mei sebagai Bulan Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nyai Ratu Junti, Sufi Perempuan dari Indramayu

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • KUPI Resmi Deklarasikan Mei sebagai Bulan Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia
  • Menghindari Pemukulan saat Nusyuz
  • Nyai A’izzah Amin Sholeh dan Tafsir Perempuan dalam Gerakan Sosial Islami
  • Perempuan, Kehamilan Tak Diinginkan, dan Kekejaman Sosial
  • Memperhatikan Gizi Ibu Hamil

Komentar Terbaru

  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Nolimits313 pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Go to mobile version