• Login
  • Register
Selasa, 20 Mei 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Khazanah Hikmah

Bolehkah Istri Bekerja di Luar Rumah?

Jainuddin al-Malibari dalam kitabnya yang cukup populer Fath al-Ma'un. Ia mengatakan bahwa seorang istri dibolehkan keluar dari rumahnya tanpa dicap sebagai istri yang nusyuz

Redaksi Redaksi
29/02/2024
in Hikmah, Pernak-pernik
0
Bekerja di luar rumah

Bekerja di luar rumah

691
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Ada persoalan yang muncul dalam fiqh ketika seorang istri harus bekerja di luar rumah dan meninggalkan keluarganya. Para ahli fiqh sepakat bahwa apabila itu terjadi, maka dia (istri) haruslah mendapat izin suaminya.

Dia tidak boleh meninggalkan suaminya begitu saja. Pelanggaran atas kewajiban ini (izin) dapat dipandang sebagai nusyuz (tidak taat/tidak setia).

Nusyuz dapat mengakibatkan hilangnya hak nafkah bagi istri, kecuali jika nafkah yang diberikan oleh suami benar-benar tidak mencukupi kebutuhannya.

Para ahli fiqh juga berpendapat bahwa hak nafkah bagi istri menjadi hilang, apabila ia keluar rumah (untuk bekerja) tanpa izin suaminya, meskipun dia (suami) sejak semula sudah menyatakan kesediaannya menerima perempuan yang bekerja itu menjadi istrinya.

Pandangan ini berbeda dengan keputusan pengadilan Mesir yang menyatakan bahwa dia (istri) tetap berhak atas nafkahnya. Ini menurutnya adalah akibat logis dari kesediaanya mengawini perempuan yang pekerja.

Baca Juga:

Pola Relasi Suami-Istri Ideal Menurut Al-Qur’an

5 Kewajiban Suami untuk Istri yang sedang Menyusui

Bekerja adalah Ibadah

Perempuan Bekerja, Mengapa Tidak?

Menurut para ahli fiqh klasik, seorang istri dibolehkan meninggalkan rumah, meskipun tanpa izin suaminya, jika keadaan benar-benar darurat (memaksa).

Ibnu Hajar al-Haitami ketika dimintai fatwanya mengenai istri yang ingin belajar, bekerja dan sebagainya, apakah dia boleh keluar rumah tanpa izin suaminya, menjawab:

“Ya, dia boleh keluar rumah tanpa izin suaminya untuk kondisi-kondisi yang darurat. Seperti takut rumahnya roboh, kebakaran, tenggelam, takut terhadap musuh atau untuk keperluan mencari nafkah karena suami tidak memberikannya dengan cukup atau juga karena keperluan keagamaan seperti istifta (belajar, bertanya tentang hukumhukum agama) dan semacamnya”.

Pandangan Jainuddin al-Malibari

Sejalan dengan pandangan ini adalah catatan Jainuddin al-Malibari dalam kitabnya yang cukup populer Fath al-Ma’un. Ia mengatakan bahwa seorang istri boleh keluar dari rumahnya tanpa mereka katakan sebagai istri yang nusyuz untuk hal-hal sebagai berikut:

Pertama, jika rumahnya akan roboh. Kedua, jiwa atau hartanya terancam oleh penjahat atau maling. Ketiga, mengurus hak-haknya di pengadilan.

Keempat, belajar ilmu-ilmu fardhu ‘ain atau untuk keperluan istifta (meminta fatwa) karena suaminya bodoh. Kelima, untuk mencari nafkah seperti berdagang atau mencari sedekah pada orang lain atau bekerja selama suaminya tidak bisa menafkahinya. []

Tags: bekerjaistrirumah
Redaksi

Redaksi

Terkait Posts

KB dalam Islam

KB dalam Pandangan Islam

20 Mei 2025
Bersyukur

Memanusiakan Manusia Dengan Bersyukur dalam Pandangan Imam Fakhrur Razi

19 Mei 2025
Pemukulan

Menghindari Pemukulan saat Nusyuz

18 Mei 2025
Gizi Ibu Hamil

Memperhatikan Gizi Ibu Hamil

17 Mei 2025
Pola Relasi Suami Istri

Pola Relasi Suami-Istri Ideal Menurut Al-Qur’an

17 Mei 2025
Peluang Ulama Perempuan

Peluang Ulama Perempuan Indonesia dalam Menanamkan Islam Moderat

16 Mei 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Kekerasan Seksual Sedarah

    Menolak Sunyi: Kekerasan Seksual Sedarah dan Tanggung Jawab Kita Bersama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rieke Diah Pitaloka: Bulan Mei Tonggak Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rieke Diah Pitaloka Soroti Krisis Bangsa dan Serukan Kebangkitan Ulama Perempuan dari Cirebon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nyai Nur Channah: Ulama Wali Ma’rifatullah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Memanusiakan Manusia Dengan Bersyukur dalam Pandangan Imam Fakhrur Razi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Ironi Peluang Kerja bagi Penyandang Disabilitas: Kesenjangan Menjadi Tantangan Bersama
  • KB dalam Pandangan Islam
  • Mengenal Jejak Aeshnina Azzahra Aqila Seorang Aktivis Lingkungan
  • Rieke Diah Pitaloka Soroti Krisis Bangsa dan Serukan Kebangkitan Ulama Perempuan dari Cirebon
  • Nyai Nur Channah: Ulama Wali Ma’rifatullah

Komentar Terbaru

  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Nolimits313 pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Go to mobile version