Mubadalah.id – Jawaban yang lahir dari sebuah buku karya Lya Fahmi. Seorang psikolog yang juga aktif menulis dan memproduksi konten di media sosial. Buku bertajuk “Sebelum Harimu Bersamanya” ini membawa banyak pertanyaan dan jawaban saat membaca. Termasuk jawaban, mengapa menikah menyempurnakan separuh agama. Tulisan ini sedikit banyak akan menceritakan tentang isi buku tersebut. Namun, tulisan ini tetap lebih banyak akan mengulas pertanyaan yang ada pada judul tulisan ini.
Sebelum menjawab pertanyaan atau membeberkan jawaban pertanyaan, penulis ingin sedikit mengulas isi buku terlebih dahulu. Buku Lya Fahmi ini sebenarnya adalah buku panduan untuk seseorang akan maupun sedang menjalani pernikahan.
Kesan yang lahir dari membaca buku tersebut adalah Lya Fahmi dan keluarga kecilnya merupakan keluarga manusia yang sesungguhnya, Mereka bukan malaikat atau bidadari tanpa sayap. Artinya, bahwa mereka menceritakan secara luwes hiruk pikuk kehidupan pernikahan.
Kehidupan Pernikahan yang Seimbang
Lya menyajikan cerita tentang kehidupan pernikahan dengan seimbang, baik dalam menceritakan kebahagiaan dan kesedihan. Sebab, selama ini kita tahu bahwa orang-orang menceritakan tentang pernikahan tidak dalam porsi yang balance, lebih dominan cerita bahagia atau justru kesedihan.
Lya Fahmi dengan sangat cair menceritakan berbagai kebahagiaan, kesedihan, perjuangan dan lika-liku dalam pernikahan. Selanjutnya, melahirkan satu hal yang bisa mengantarkan pembaca pada pemahaman bahwa pernikahan adalah perjalanan panjang yang membutuhkan banyak bekal, sepanjang itu pula kita adalah seorang pembelajar.
Selanjutnya, Lya Fahmi juga menyampaikan sebenarnya apa bekal yang paling utama untuk seseorang yang akan menikah? Ia menjawab, bahwa yang bekal yang paling utama adalah kesadaran bahwa dalam pernikahan akan ada kebahagiaan dan kesedihan. Sepanjang pernikahan tidak akan selalu membahagiakan, namun tidak pula sedih terus-terusan. Keduanya akan hadir secara bergantian.
Kesadaran tersebut setidaknya akan membawa seseorang tidak kaget saat menemukan sesuatu dalam proses pernikahan. Lebih mendetail, Lya menjelaskan bahwa konflik dalam rumah tangga adalah bagian perjalanan yang akan mengantarkan pada tujuan. Artinya, perlunya memandang konflik dengan cara lebih luas, bisa jadi melalui konflik keharmonisan akan mudah tercapai, karena pasca-konflik keduanya akan saling mengetahui.
Konflik dalam Berelasi Bukan untuk Kita Hindari
Bagi penulis, bagian ini menjadi penting untuk dibaca dan dipahami secara serius, sebab kita seringkali memahami konflik dalam suatu hubungan adalah sesuatu yang harus kita hindari. Padahal, konflik bisa memberikan dampak yang kompleks, bukan hanya perpecahan bisa jadi integrasi atau penguatan dalam hubungan.
Lalu, mengapa pernikahan dalam agama kita sebut sebagai penyempurna? Dalam buku disebutkan bahwa pernikahan adalah sebuah perjalanan panjang yang membutuhkan banyak usaha untuk menjalani. Tidak mungkin pernikahan hanya berisi senang-senang jika dipandang penyempurnaan.
Pernikahan memberikan banyak perubahan, toleransi, kesiapan mental, peningkatan kekuatan, dan banyak hal yang lain. Perlu dipahami bahwa menikah akan mengubah banyak kondisi, terutama adalah status.
Status yang berubah maka kewajiban juga akan berubah. Sehingga, mengingat bahwa pernikahan adalah perjalanan panjang dan kita adalah tetap sebagai pembelajar dalam proses perjalanan tersebut merupakan alternatif yang tepat untuk diterapkan. Sebab, untuk menjadi Hamba yang selalu menghamba kepada Tuhan membutuhkan kecukupan dalam segala aspek.
Menikah Menyempurnakan Separuh Agama
Dinamika yang kompleks ini yang selanjutnya dipandang oleh Lya Fahmi, mengapa menikah menyempurnakan separuh agama. Lebih lanjut, dinamika yang kompleks ini perlu kita hadapi dan disadari pasti terjadi dalam pernikahan. Kesadaran ini setidaknya sedikit akan membantu dalam proses menjalani pernikahan.
Tulisan Lya Fahmi ini penting untuk dinikmati untuk kawula muda, terutama bagi mereka yang sudah mendekati jenjang pernikahan. Sebab, narasi yang dihadirkan ini akan mengantarkan pandangan baru mengenai menikah.
Pandangan bahwa menikah bukan hanya sebuah perjalanan yang sama dengan perjalanan saat pacaran atau pendekatan identik dengan kasmaran. Namun, lebih luas dari itu, pernikahan adalah suatu perjalanan panjang yang akan bertemu dengan kondisi yang kompleks. []