Mubadalah.id – Tahukah para salingers, jika ekonomi itu merupakan salah satu faktor penting dalam menjalankan bahtera rumah tangga. Karenanya, segala upaya dilakukan pasangan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Dari usaha lahir yaitu dengan melakukan berbagai macam usaha dan usaha batin dengan menengadahkan tangan memohon kepada Allah Yang Maha Kuasa.
Salah satu berdo’a kepada Allah yaitu dengan memperbanyak zikir kepada Allah. Salah satu zikir untuk menarik rezeki agar mengalir deras adalah dengan membaca shalawat.
Umat Islam sudah mengenal shalawat sebagai bacaan penarik rezeki yang sangat luar biasa. Banyak redaksi shalawat yang beredar seperti shalawat Badar, shalawat Nariyah dan banyak lainnya. Namun demikian, ada shalawat yang sangat singkat tapi khasiatnya sangat luar biasa ketika diamalkan. Shalawat itu dinamakan shalawat Jibril yang redaksinya seperti ini;
صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
“Shallallahu A’la Muhammad”
Artinya:
“(Ya Allah) berikanlah tambahan rahmat-Mu kepada junjungan kami Nabi Muhammad”
Faidah Membaca Shalawat Jibril
Menurut kitab Afdhoilu Shalawat Ala Saidi Sadat karangan al-Imam Yusuf bin Ismail al-Nabhani. Kata Imam Sya’roni, Nabi Muhammad SAW Bersabda:
“Barang siapa yang membaca shalawat Jibril ini maka orang tersebut telah membukakan pintu-pintu rahmat kebaikan untuk dirinya sebanyak 70 pintu rahmat dan Allah akan menjadikan hati-hati manusia mencintai orang tersebut (orang yang mengamalkan shalawat tersebut). Tidak akan membenci pengamal shalawat Jibril kecuali orang-orang munafik.”
Cara Mengamalkan Shalawat Jibril
- Baca tiap habis shalat fardu sebanyak 100X + Do’a
- Atau baca tiap habis shalat maghrib atau shalat malam sebanyak 1000X + Do’a 1X.
- Atau baca tiap habis shalat isya/shalat malam sebanyak 5000X atau lebih + Do’a 1X
Do’a Shalawat Jibril
بسم الله الرحمن الرحيم. اللهم اني اسئلك واتوسل اليك بحبيبك ونبيك سيدنا محمد صلى الله عليه وسلم نبي الرحمة. يا سيدي اني اتوجه بك الى ربك فى قضاء حوائجي…
Bismillaahirrahmaanirrahiim.
Allahumma inni asaluka wa atawassalu ilaika bihabiibika wa nabiyyika sayyidina Muhammad shallahuu alaihi wassalam nabiyyirrahmah ya sayyidi inni atawajjahu bika ila rabbika fii qadhaai hawaaijii…(sebutkan keinginannya).
Artinya:
Wahai dzat Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu dan aku bertawasul menyampaikan hajatku kepada-Mu ya Allah dengan keagungan Kekasih-Mu dan keagungan Nabi-Mu sayyidina Muhammad Shalallahu alaihi wassalam. Nabi yang membawa rahmat. Wahai majikanku (Rasulullah) aku bertawajuh dengan keagunganmu memohon kepada Tuhanmu dalam memenuhi hajat-hajatku…
Demikian faidah shalawat Jibril yang sangat dahsyat untuk menarik rezeki agar terus mengalir tak henti-henti. []