Ada begitu banyak kasus perempuan yang mengalami gangguan jiwa atau depresi, namun tak terdeteksi atau lambat ditangani. Film Kim Ji Young Born 1982 yang dibintangi Gong Yoo dan Jung Yu Mi, mengisahkan tentang kehidupan seorang perempuan Korea yang mengalami depresi karena diperlakukan secara diskriminasi sejak kecil, usia remaja hingga dewasa, menikah dan memiliki seorang anak.
Depresi dan perasaan tertekan begitu menghantui kehidupan perempuan. Hal yang sama mungkin juga pernah dialami oleh sebagian besar perempuan di dunia, tak terkecuali di Indonesia juga. Sepanjang penayangan film, sosok Kim Ji Young nampak pucat dan sakit. Kelelahan seakan tak bisa disembunyikan dari rona wajahnya, hingga membuat sang suami, Dae-Hyeon menyadari bahwa kehidupan telah membebani istrinya lebih dari yang ia sadari.
Meski film ini sempat menuai pro dan kontra di negara asalnya, namun telah berhasil menceritakan bagaimana kehidupan seorang ibu rumah tangga yang tak pernah berhenti bekerja, dari pagi menjelang hingga malam temaram. Padahal kelelahan, tekanan, dan emosi yang mengendap lama, bahkan hingga bertahun-tahun, rentan membuat perempuan menjadi depresi, hingga tak lagi mengenali dirinya sendiri.
Ada banyak ketidakadilan yang dialami Kim Ji Young sejak ia masih kecil, yang telah mempengaruhi kepribadiannya saat dewasa. Bagaimana perlakuan orang tua, terutama Ayah yang lebih memperhatikan anak laki-lakinya, dan ketika suatu hari Kim mengadu karena hampir menjadi korban pelecehan seksual di fasilitas umum, sang Ayah malah menyalahkan Kim yang memakai rok terlalu pendek, dan mengambil lokasi les di tempat yang jauh. Perlakuan Ayah yang seksis dan bukan malah melindungi serta membela Kim, berlanjut hingga ia dewasa dan telah berkeluarga.
Begitu beranjak dewasa, perlakuan yang sama harus Kim terima dari keluarga suaminya. Karena sang menantu harus membantu totalitas dalam menyiapkan perayaan pergantian tahun baru. Kim yang penurut dan tak pernah membantah ketika diperintah, dalam satu waktu memunculkan kepribadian Kim lain, sosok dan suara lain, yang bahkan Kim sendiri tidak menyadarinya.
Kondisi Kim terus berlanjut, hingga kemudian ia semakin gelisah ketika harus memilih kembali bekerja atau tetap menjadi ibu rumah tangga. Sementara pengasuhan bagi putri kecilnya juga belum menemukan solusi. Kim tak memungkiri ada bagian dari dirinya yang ingin memiliki penghasilan sendiri dan punya karier bagus dalam pekerjaan.
Tak hanya itu sebenarnya, kebutuhan bekerja bagi perempuan merupakan bagian dari aktualisasi, ekspresi dan eksistensi diri. Karena jika bicara materi itu terbatas dan pasti akan habis, sementara tindakan sosial dalam proses bekerja, itu bersifat akumulatif dan jangka panjang. Hal demikian ini yang kerap disalahpahami, seolah istri yang memilih bekerja asumsinya karena merasa kekurangan materi, atau tidak ingin menggantungkan diri pada suami.
Sikap Dae-Hyeon dalam film patut diacungi jempol, ia tak hanya memberi pelukan istri dengan penuh cinta, tetapi juga memeluk semua masalah yang dihadapi oleh Kim. Bahkan ketika istrinya ingin bekerja kembali, Dae-Hyeon menawarkan diri untuk mengambil cuti melahirkan selama satu tahun agar bisa mengasuh putrinya yang masih berusia 26 bulan.
Meski keputusan Dae-Hyon ditentang oleh ibunya, namun Kim akhirnya sadar, atas saran Dae-Hyon ia harus menemui Psikiater untuk menyelesaikan persoalan diri, kecemasan yang kerap menghampiri, dan semangat hidup yang tetiba tercerabut secara paksa dari hidupnya. Hingga kemudian, Kim memutuskan untuk menulis sebagai terapi jiwa. Ia menuliskan setiap rasa yang mengendap lara, dan menuangkannya menjadi kata-kata sarat makna.
Kim, bisa jadi adalah kita, para perempuan yang terperangkap dalam sekian persoalan hidup, yang saling berkelindan erat, kusut tak terurai dan tahu ke mana arah jalan pulang, ingin kembali pada jati diri yang asal, ketika perempuan bisa dan boleh melakukan apa saja yang ia inginkan. Tanpa diskriminasi, tanpa perbedaan, dan tanpa harus dibeda-bedakan.[]