Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar
Laa Ilaha Illallah Huwa-Allahu Akbar
Allahu Akbar, wa Lillahilhamd
Mubadalah.id – Kumandang takbir telah menggema di berbagai sudut kota. Mushala dan masjid di sekitarku telah menyalakan api obor. Bahkan sebagian dari remaja masjid membuatkan panggung takbir untuk merayakan hari kemenangan setelah sebulan lamanya berpuasa.
Meski di tengah pandemi, malam takbiran tahun ini sedikit mengalami perubahan jika dibandingkan tahun sebelumnya. Anak-anak kecil mulai meramaikan sekitar masjid. Memakai pakaian baru dan menggunakan masker. Bergantian mengumandangkan takbir dan diawasi oleh marbot masjid.
Malam takbiran pertama di Jakarta setelah menikah. Ya, ini adalah lebaran pertama di Jakarta setelah hampir tiga tahun menikah. Lebaran yang selalu dirindukan oleh ayahku mengingat setiap kali momen lebaran baik Fitri maupun Adha beliau selalu bertanya, “Kapan pulang?” Sebuah pertanyaan yang sebenarnya mudah kujawab tapi belum pernah ku jawab sesuai dengan pintanya.
Ingatanku kembali pada masa di mana aku tidak bisa berlebaran bersama ayah. Tahun pertama setelah menikah, momen berlebaran bertepatan dengan aku yang tengah hamil muda. Tetapi beliau bilang, “Tidak apa, nanti ayah yang berkunjung sambil liburan”.
Tahun berikutnya ayah bertanya lagi, “kapan berlebaran di Jakarta?” aku hanya bisa menjawab, “Belum bisa, ayah.” bla bla bla, alasanku selanjutnya mungkin bagaikan dengungan lebah. Hanya kata-kata pemanis menenangkan hatinya. Tetapi beliau justru berbaik hati menjawab, “Nanti kalau sudah sampai Jakarta, kita ziarah ke makam Wali Songo sampai Bali”.
Sebuah impian yang aku kira hanya terapal dalam doa, ternyata tahun itu melalui ayah mimpi berziarah ke makam Wali Songo dari Barat hingga ke Timur bersama keluarga dan jama’ah masjid terkabul. Aku tidak bisa berkata apa-apa. Aku pun belum bisa membalas kebaikan beliau dengan mengiyakan permintaannya. Berlebaran bersamanya.
Bahkan kesempatan terakhirku tahun lalu aku sia-siakan. Aku sempat tinggal lama di Jakarta untuk sebuah keperluan. Ayah bilang, “pulangnya habis lebaran saja”. Tetapi aku tetap pergi ke luar pulau. Tidak seperti biasanya beliau menangisi kepergian cucunya, seperti perpisahan wada’. Padahal pulang dan kembali dari perantauan adalah sesuatu yang kerap terjadi dalam keluarga ini.
Ayah, akhirnya aku pulang. Ya, setelah ketiadaan ayah di dunia ini. Rasanya membuat hatiku sesak menulis ini. Padahal kemarin-kemarin sepertinya biasa saja. Aku bahkan nyaris menjadi salah satu host kajian ramadan dengan tema Perempuan dan Idul Fitri, untung saja panitia tidak menghubungiku lagi secara sepihak. Jika hal itu terjadi, mungkin aku akan menangis saat kegiatan berlangsung karena faktanya aku memang belum sepenuhnya berdamai dengan kenyataan ini.
Banyak hal berbeda yang aku lalui selama bulan Ramadan berlangsung tanpa ayah. Memang benar Ramadan tahun-tahun sebelumnya pun ayah sangat sering buka puasa bersama di luar rumah bagaikan safari Ramadan dari satu masjid ke masjid yang lain. Dari satu kajian ke kajian yang lain. Sehingga aku pun hanya bertemu beliau pada waktu-waktu tertentu. Kecuali tahun lalu di mana beliau benar-benar lebih banyak di rumah menghabisi Ramadan bersama keluarga.
Hari-hari terakhir Ramadan pun sudah tidak ada lagi sosok yang pamit untuk melihat hilal bersama para ahli di gedung pencakar langit agar tahu kapan lebaran tiba. Termasuk rumah yang biasanya berjejalan bingkisan lebaran kini nyaris tiada. Baik dari kami untuk rekanan beliau ataupun sebaliknya. Ya, aku bilang nyaris karena dalam sebuah percakapan ringan bersama keluarga, kami bergurau, “Udah ga ada ayah, ga ada lagi ya yang kirim-kirim hampers“.
Hush, sepertinya ayah “mendengar” kami dari alamnya. Keluargaku yang biasa menjadi amil tiba-tiba diberitahu oleh tetangga, “Ada yang ingin berzakat, Bu”. Aku pun keluar rumah mendapati seorang pria. Aku bilang, “Mau berzakat ya? Di sini saja ya, Pak.” sambil membuka gerbang mempersilahkan masuk teras. Lantas ia berkata, “Bukan, saya mau ngasih ini, Bu.” katanya sambil memberikan sebuah bingkisan dan sebuah angpau berwarna putih.
Ia bilang ini hanya ala kadar dari pengurus masjid yang dulu majelis ta’limnya pernah dikaji oleh ayah. Ah, aku ingat nama masjid ini karena pengurus masjid dan jama’ahnya pernah ayah undang sewaktu kami mengadakan syukuran atas pernikahanku.
Ya Allah, padahal beliau sudah berpulang, tetapi bahkan jama’ahnya dan beberapa rekan sesamanya masih mengenang Ayah, bahkan mungkin lebih dari kami yang juga selalu merindukannya. Takbir masih berkumandang, akhirnya di penghujung hari kami menyelesaikan khataman al-Qur’an yang sudah beliau amanahi sebelum berpulang. Allahummarhamna bil Qur’an. []
Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar.
Laa Ilaha Illallah Huwa-Allahu Akbar
Allahu Akbar, wa Lillahilhamd.
Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin
Jakarta, 13 Mei 2021.