Mubadalah.id – Indonesia dengan beragam suku dan budayanya tak bisa lepas dari proses akulturasi yang mempengaruhi satu tradisi dengan tradisi lainnya. Salah satu ritual yang mencerminkan nilai-nilai tersebut adalah perayaan tradisi suro, Suroan atau dalam tradisi umat Muslim lebih terkenal dengan istilah perayaan tahun baru Islam.
Ritual Bulan Suro sendiri masih sering dilaksanakan oleh warga Suku Jawa, dengan tujuan untuk menghindari kesialan, bencana, hingga musibah penyakit. Biasanya, pada bulan istimewa ini, warga akan mengadakan tumpengan, ziarah, hingga berpuasa.
Sesungguhnya tidak hanya Masyarakat Jawa yang menganggap Suro sebagai momen sakral dan penting. Di dalam ajaran Islam bulan Muharram atau bulan suro merupakan salah satu di antara empat bulan yang bernama bulan haram. Hal tersebut termaktub dalam Al-Qur’an surah At-Taubah ayat 36:
اِنَّ عِدَّةَ الشُّهُوْرِ عِنْدَ اللّٰهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِيْ كِتٰبِ اللّٰهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَ مِنْهَآ اَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۗذٰلِكَ الدِّيْنُ الْقَيِّمُ ەۙ فَلَا تَظْلِمُوْا فِيْهِنَّ اَنْفُسَكُمْ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِيْنَ كَاۤفَّةً كَمَا يُقَاتِلُوْنَكُمْ كَاۤفَّةً ۗوَاعْلَمُوْٓا اَنَّ اللّٰهَ مَعَ الْمُتَّقِيْنَ
“Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu dalam (bulan yang empat) itu, dan perangilah kaum musyrikin semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Dan ketahuilah bahwa Allah beserta orang-orang yang takwa.”
Tradisi Suro di Berbagai Daerah
Yang menarik, meski tradisi Suro memiliki tujuan sama, yakni mengharap keberkahan dan keselamatan, namun tiap daerah biasanya mempunyai agenda berbeda. Misalnya di Ponorogo, Jawa Timur yang merayakan acara tahunan ini dengan festival reog, pawai lintas sejarah, dan kirab pusaka.
Sedangkan di Sleman, Yogyakarta, tepatnya di Desa Mlangi Nogotirto, melakukan peringatan asyura dengan memasak sego megono, yang kemudian akan mereka bawa ke masjid, dan mereka bagi kepada anak-anak, terutama yang kehilangan orang tua atau berstatus yatim piatu. Sego megono sendiri artinya adalah nasi yang lengkap dengan cacahan nangka muda yang mereka masak dengan bumbu.
Meski masakan yang terkesan sederhana, sego megono mempunyai makna mendalam. Menu ini simbol dari karunia alam semesta. Bahkan dalam catatan Huda (2017), sego megono disandingkan dengan nilai-nilai toleransi dalam perbedaan sebab nasi ini kerap tersaji dengan bermacam-macam lauk.
Toleransi dalam Tradisi Suro
Internalisasi toleransi yang terpantulkan dari tradisi Suro tidak hanya ada di dua tempat tadi, di Desa Prigi, Kecamatan Watulino, Kabupaten Trenggalek Jawa Timur. Toleransi dengan cakupan lebih luas antar umat beragama dipraktikkan dengan indah melalui hantaran makanan. Mendekati Bulan Suro, umat Buddha di sana melakukan tradisi antar masakan ketan yang disebut dengan punggahan.
Umat Buddha memasak ketan dan makanan lain untuk diberikan kepada umat Islam. Tujuannya untuk membalas kebajikan umat Islam saat menjelang bulan puasa yang juga mengantarkan ketan kepada umat Buddha. Puncak dari tradisi punggahan ini adalah pada saat bulan purnama. Mereka melakukan sembahyang di Vihara dengan membawa ketan, pasung, apem, pisang, dan tumpeng.
Usai punggahan, tradisi mereka tak selesai begitu saja. umat Buddha di Desa Prigi menjalani puasa sampai malam pangkareman. Pangkareman adalah hari tenggang sebelum memasuki 1 (satu) Suro. Pada masa pangkareman ini umat Buddha tidak melakukan aktivitas atau pekerjaan rutin, yang mirip dengan tradisi Nyepi umat Hindu.
Merawat Nilai-nilai Kemanusiaan
Mereka mengganti aktivitas rutinnya dengan pengendalian diri dan ibadah. Hubungan antara 1 (satu) Suro dan pangkareman adalah pengibaratan kelahiran manusia yang bertaruh dengan nyawa. Hal tersebut mengingatkan bahwa manusia akan menghadapi perjuangan hidup dan menjalani kelahiran Tahun Baru Saka ke depannya.
Selain ibadah internal, puncak internalisasi nilai-nilai agama terpampang nyata ketika puncak kebersamaan antara umat Buddha dan Islam terwujud melalui kumpul-kumpul bersama dengan berkeliling desa sebagai wujud syukur atas banyaknya nikmat dan berkah yang mereka rasakan. Setelah pawai berkeliling desa, mereka kembali ke rumah masing-masing untuk bersiap menerima kunjungan dari keluarga, saudara, dan tetangga (Rahayu, 2022).
Dari praktik masyarakat berbagai wilayah di Nusantara, khususnya di Prigi untuk memperingati bulan Suro, tercermin nilai-nilai kemanusiaan dan prinsip-prinsip toleransi yang perlu terus kita rawat dan lestarikan. Agar jangan sampai modernisasi dan paham radikalisme mencederai persatuan bangsa. []