• Login
  • Register
Sabtu, 2 Desember 2023
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Khazanah Hikmah

Kisah saat Nabi Saw Memuji Menantu yang Terlambat Masuk Islam

Abul Ash bin ar-Rabi' Ra sekalipun masih musyrik, tetap baik kepada Nabi Muhammad Saw sang mertua, dan seluruh umat Islam

Redaksi Redaksi
20/12/2022
in Hikmah, Pernak-pernik
0
Menantu Nabi Saw

Menantu Nabi Saw

354
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Pada saat Nabi Muhammad Saw memperoleh wahyu dan diutus menjadi rasul, putri beliau Zainab Ra telah beriman dan masuk Islam, sedangkan suaminya atau menantu nabi, Abul Ash bin ar-Rabi’ Ra memilih tetap beragama nenek moyangnya.

Nabi tidak meminta mereka untuk bercerai, sekalipun berbeda agama. Namun, nabi meminta dua putri beliau yang lain, Ruqayah Ra dan Ummu Kultsum Ra untuk bercerai dari suami mereka, Utbah dan Utaibah, anak Abu Lahab, karena selalu memusuhi, menghina, bahkan melakukan kekerasan kepada beliau dan umat Islam.

Abul Ash bin ar-Rabi’ Ra sekalipun masih musyrik, tetap baik kepada Nabi Muhammad Saw sang mertua, dan seluruh umat Islam.

Nabi Muhammad Saw membiarkannya dengan istrinya, Zainab Ra yang sudah masuk Islam. Keduanya tetap dibiarkan sebagai suami-istri dalam satu rumah tangga.

Abu Lahab, paman Nabi Muhammad Saw sendiri, pernah memprovokasi Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra untuk menceraikan Zainab Ra.

Daftar Isi

  • Baca Juga:
  • Menengok Toleransi Ideal Ala Muslim dan Hindu di Pulau Lombok
  • Islam Ajarkan untuk Bersikap Toleransi dengan Mereka yang Berbeda Agama
  • Kata Nabi Saw: Majikan Harus Memenuhi Hak Ekonomi (Upah) PRT
  • Fatima Mernissi, Menilik Kembali Hak Politik Wanita dalam Islam
    • Hijrah Ke Madinah
    • Nabi Saw Memuji Sikap Menantu

Baca Juga:

Menengok Toleransi Ideal Ala Muslim dan Hindu di Pulau Lombok

Islam Ajarkan untuk Bersikap Toleransi dengan Mereka yang Berbeda Agama

Kata Nabi Saw: Majikan Harus Memenuhi Hak Ekonomi (Upah) PRT

Fatima Mernissi, Menilik Kembali Hak Politik Wanita dalam Islam

“Ceraikan putri Muhammad itu, dan aku bisa carikan penggantinya, perempuan yang lebih mulia dan lebih cantik darinya,” kata Abu Lahab.

“Tidak, demi Allah, tidak akan pernah aku ceraikan istriku. Tidak ada seorang perempuan yang paling aku cintai di kabilah Quraisy ini selain dirinya,” jawab Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra.

Kata Al-Miswar bin Makhramah Ra, Nabi Muhammad Saw memuji sikap menantu beliau ini.

Hijrah Ke Madinah

Ketika Nabi Muhammad Saw hijrah ke Madinah, Zainab Ra tidak ikut. Ia masih satu rumah dengan sang suami yang belum masuk Islam itu.

Ketika suaminya ikut berperang di barisan orang-orang Quraisy melawan nabi pada Perang Badar, ia tertawan dan dibawa ke Madinah.

Zainab Ra dari Makkah, mengirimkan kalungnya untuk menebus suaminya agar dipulangkan oleh nabi ke Makkah.

Saat kalung tebusan itu sampai ke Madinah, nabi menangis haru. Melihat kalung itu, nabi teringat akan Khadijah Ra. Memang, kalung yang menjadi tebusan itu milik Khadijah Ra yang diberikan kepada sang putri.

Nabi Muhammad Saw kemudian membebaskan Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra tanpa tebusan kalung itu, tetapi dengan syarat: ia harus mengantar sang putri, Zainab Ra, berangkat hijrah dari Makkah ke Madinah. Sang menantu menerima syarat ini.

Begitu sampai di Makkah, ia bergegas mempersiapkan pengawalan untuk mengantar istrinya, Zainab Ra, menyusul sang ayah ke Madinah.

Nabi Saw Memuji Sikap Menantu

Ketika Zainab Ra sampai di Madinah, nabi kembali terharu dan memuji sikap menantu beliau. Sekalipun saat itu masih belum beriman, sang menantu kembali ke Makkah, tidak menceraikan Zainab Ra dan tidak menikahi perempuan lain.

Nabi bersabda mengenai menantu beliau itu:

“Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra adalah laki-laki yang jika berbicara denganku selalu jujur, dan jika berjanji ia akan memenuhi.” (HR. Bukhari, hadits nomor 3147).

Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra adalah pedagang yang berjualan antara Makkah dan Syam (Syria).

Beberapa bulan sebelum Fathu Makkah (Pembebasan Kota Makkah, tahun ke-8 Hijriah), terjadi kontak senjata antara rombongannya dengan tentara umat Islam. Ia lari dan bersembunyi. Hartanya terampas dan mereka bawa ke Madinah.

Dengan mengendap-endap, pada malam hari, Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra sampai ke rumah Zainab Ra dan masuk ke dalam.

Mengetahui hal tersebut, Zainab Ra langsung membuat pernyataan, “Aku memberi suaka perlindungan kepada Abul ‘Ash. Kalian harus melindunginya.”

Mendengar suara Zainab Ra memberi perlindungan pada sang suami, Nabi Muhammad Saw menyetujui dan menyatakan:

“Setiap orang dari umat Islam, yang paling rendah sekalipun, boleh dan sah memberikan suaka perlindungan, dan harus kita hormati.”

Artinya, pernyataan Zainab Ra sah dan harus kita hormati. Karena itu, Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra juga menjadi aman terlindungi dan tidak boleh kita sakiti.

Harta yang terampas akhirnya kembali kepadanya. Setelah semua hak dan kewajiban tentang harta ia tunaikan, Abul ‘Ash bin ar-Rabi’ Ra kemudian masuk Islam dengan membaca dua kalimat syahadat.*

*Sumber: tulisan Faqihuddin Abdul Kodir dalam buku Relasi Mubdalah Muslim dengan Umat Berbeda Agama.

Tags: islamkisahmasukMemujiMenantuNabi SawTerlambat
Redaksi

Redaksi

Terkait Posts

Toleransi

Menengok Toleransi Ideal Ala Muslim dan Hindu di Pulau Lombok

1 Desember 2023
pernikahan bukan solusi

Pernikahan Bukan Solusi untuk Meminimalisir Kekerasan Seksual

29 November 2023
Komnas Perempuan

Kiprah Komnas Perempuan Selama 25 Tahun Didirikan

28 November 2023
Rahmah

Tadarus Subuh: Rasulullah SAW sebagai al Rahmah al Muhdah

28 November 2023
Asma al-Murabit

Asma Al-Murabit: Perempuan Ulama yang Menuntut Pembebasan Kaum Perempuan

27 November 2023
Insecure

Sering Insecure? Mari Memahami Makna QS At-Tin Ayat 4 Dengan Cermat!

27 November 2023
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Kekerasan Seksual

    Bukan Hanya Perempuan, Laki-laki juga Rentan Menjadi Korban Kekerasan Seksual

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Feminisida: Pelenyapan Nyawa yang tidak Netral Gender

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bu Nyai Azizah, Sosok Wanita Inspiratif dari Tanah Semarang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Menyikapi Anxiety dengan Romanticizing Life ala Stoicisme

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Konflik Relasi Ibu dan Anak Perempuan (dewasa) nya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Gus Ulil: Muktamar Pemikiran NU Ke-2 Tidak Boleh Ada Lobi-lobi Politik
  • Buka Muktamar Pemikiran NU Ke-2, Gus Ulil: Mari Hadirkan Kecakapan Pemikiran Subtansif
  • Dibuka Malam Ini, Berikut Agenda Muktamar Pemikiran NU 2023
  • Menengok Toleransi Ideal Ala Muslim dan Hindu di Pulau Lombok
  • 4 Solusi Alternatif untuk Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Pesantren

Komentar Terbaru

  • Ainulmuafa422 pada Simple Notes: Tak Se-sederhana Kata-kata
  • Muhammad Nasruddin pada Pesan-Tren Damai: Ajarkan Anak Muda Mencintai Keberagaman
  • Profil Gender: Angka tak Bisa Dibiarkan Begitu Saja pada Pesan untuk Ibu dari Chimamanda
  • Perempuan Boleh Berolahraga, Bukan Cuma Laki-laki Kok! pada Laki-laki dan Perempuan Sama-sama Miliki Potensi Sumber Fitnah
  • Mangkuk Minum Nabi, Tumbler dan Alam pada Perspektif Mubadalah Menjadi Bagian Dari Kerja-kerja Kemaslahatan
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist