Mubadalah.id – April kemarin, terkenal dengan bulannya emansipasi. Karena pada bulan itu, tepat pada tanggal 21 April setiap tahunnya kita merayakan ketokohan Kartini. Hari Kartini selalu kita ingat, guna menghargai jasa pahlawan Raden Ajeng Kartini. Pahlawan yang dikenang berkat perjuangan beliau dalam memperjuangkan emansipasi perempuan. Untuk itu saya akan memperkenalkan kepada sallingers. 5 akun instagram Ustazah yang wajib kamu follow, yakni alam rangka merayakan emansipasi Kartini masa kini.
Instagram adalah salah satu platform media sosial terbesar saat ini. Ada banyak para tokoh yang bisa kita ikuti di instagram. Tergantung siapa yang ingin kita ikuti. Dan apa yang ingin kita lihat, pelajari, serta dalami. Termasuk dalam mengenal agama lebih dalam.
Ada banyak para pemuka agama yang mulai menebar keilmuan melalui instagram. Ada banyak hal yang bisa kita ambil manfaat darinya. Dari hal-hal sepele, hingga hal-hal yang wajib dalam agama.
Berikut 5 akun Instagram Ustazah yang wajib kamu follow:
Ustazah Halimah Alaydrus (@halimahalaydrus)
Sebagai anak muda yang melek agama serta media. Tentunya tak heran, kamu pasti sudah mem-follow akun Ustazah Halimah Alaydrus. Karena konten-konten yang beliau share adalah keilmuan semata. Beliau menyampaikan pesan dan ilmu menggunakan bahasa anak muda. Yang tentu saja mudah dipahami. Ada banyak pesan agamis yang tentu saja sangat bermanfaat guna menambah keilmuan. Khususnya bagi para perempuan.
Ustazah Nur Rofiah (@nrofiah)
Ustazah Nur Rofiah atau yang lebih terkenal dengan Bu Nyai Rofiah. Merupakan seorang dosen Ilmu Tafsir di Perguruan Tinggi Ilmu al-Quran. Bagi sallingers yang melek dan menyukai pembahasan mengenai gender. Tentu saja sudah mengenal beliau dengan baik. Karena Bu Nyai Rofiah merupakan founder dari Serial Ngaji Keadilan Gender Islam. Yang dilakukan melalui online. Dan sampai sekarang masih terus berjalan.
Dengan mem-follow instagram Bu Nyai Rofiah. Ada banyak konsep kesalingan yang bisa teman-teman sallingers pelajari. Karena beliau selalu menyampaikan pesan kesalingan dalam setiap postingan. Guna menebar kesadaran keadilan hakiki bagi perempuan.
Ustazah Dewi Yukha Nida (@dewiyukha_nidaa)
Jika sallingers merupakan penghafal al-Quran atau senang mempelajari ilmu al-Quran. Maka sallingers wajib mem-follow akun instagram dari Ustazah Nida. Karena setiap postingan hingga story instagram beliau penuh dengan keilmuan al-Quran. Fokus utama dalam setiap postingan Ustazah Nida adalah menyebar rasa cinta terhadap al-Quran. Baik bagi pemula maupun yang sudah berpengalaman.
Sebagaimana tertulis di bio instagram beliau: Sejauh mana kita memperhatikan al-Quran sejauh itulah Allah memperhatikan kita.
Ustazah Sheila Hasina (@sheilahasina)
Dengan pengikut sebesar 595 ribu. Ustazah Sheila Hasina menjadi salah satu akun instagram yang paling banyak diikuti oleh anak muda. Khususnya para perempuan. Karena beliau selalu memberi kesan adem, serta selalu menjelaskan pentingnya mengaji haid bagi para perempuan.
Ustazah Sheila Hasina ialah motivator yang merupakan dzurriyah Pondok Pesantren Lirboyo Kediri. Yang merupakan salah satu Pondok Pesantren terkemuka di Jawa Timur. Sehingga tidak diragukan lagi keilmuannya.
Ustadzah Kalis Mardiasih (@kalis.mardiasih)
Mbak Kalis Mardiasih memang tidak memiliki panggilan khusus sebagai Ustazah. Namun beliau juga termasuk aktivis muda Nahdlatul Ulama dan Jaringan Gusdurian, sehingga saya meliputi beliau dalam tulisan ini.
Terlebih Mbak Kalis adalah seorang penulis yang selalu membagikan cerita-cerita bermutu. Yang dikemas dari sudut pandang perempuan. Terkadang sudut pandang tersebut tidak lepas dari perspektif agamis. Sehingga hangat untuk dibaca dan kita ikuti.
Beliau juga telah menerbitkan tiga buku yang berkaitan dengan pengalaman perempuan. Yaitu; Muslimah yang Diperdebatkan, Hijrah Jangan Jauh-jauh Nanti Nyasar, dan Sister Fillah, You’ll Never Be Alone. []