Mubadalah.id – Kebebasan agama, pluralisme, dan toleransi merupakan kosakata-kosakata yang belakangan ini kembali hangat dibicarakan di mana-mana, di seluruh dunia muslim.
Konferensi Organisasi Islam (OKI), di Dakar, Senegal, 13-14 Maret 2008, pluralisme menjadi topik utama. Organisasi beranggotakan 57 negara Islam ini sengaja menggelarnya sebagai upaya menghapus pobia terhadap Islam yang dalam beberapa tahun ini mendapat stereotip amat buruk. Akibat aksi-aksi intoleransi dan kekerasan oleh sebagian kaum muslimin atas nama agama.
Ini menunjukkan bahwa pluralisme, termasuk di dalamnya kebebasan beragama, tengah menghadapi problem serius di dunia Islam.
Di Indonesia, dewasa ini terma-terma di atas juga menjadi perbincangan hangat di dalam masyarakat. Popularitas dan hingar-bingar perbincangan terma ini kembali muncul ke permukaan menyusul peristiwa-peristiwa kekerasan atas nama agama. Baik terhadap individu-individu berpikiran progresif maupun terhadap kelompok-kelompok penganut aliran atau agama minoritas.
Caci maki dan penyerangan dilakukan oleh sekelompok organisasi massa keag: amaan dengan mengatasnamakan agama atau Tuhan. Fenomena kekerasan dan intoleransi antarumat beragama tersebut masih terus berlangsung sampai hari ini dan terjadi di sejumlah tempat.
Peristiwa kekerasan atas nama agama yang cukup fenomenal adalah penyerangan brutal beberapa Ormas keagamaan dan dengan atribut keagamaan di lapangan Monas, pada 1 Juni 2008. Para penyerang-yang menuntut agar pemerintah membubarkan jamaah Ahmadiyah menuduh para aktivis AKKBB membela Ahmadiyah.
Selain itu, kekerasan juga terjadi pada kelompok agama non-Islam. Sejumlah gereja mereka robohkan atau tidak boleh berdiri. Aktivitas ritual mereka dihentikan dengan paksa. Masjid-masjid dan pusat-pusat kegiatan Jemaat Ahmadiyah (JAI) di serang.
Di Lombok
Di Lombok, para pengikutnya dianiaya, diusir, dan diteror. Rumah-rumah diserang dan dibakar. Mereka dibiarkan terlantar. Di Sampang, Madura, Jawa Timur, para penganut Syi’ah diusir. Rumah-rumah mereka dibakar. Pemerintah seakan-akan menutup mata terhadap kenyataan ini.
Para penyerang menuntut pemerintah membubarkan organisasi ini, karena mereka anggap melecehkan Islam. Sejumlah pihak menyebut kelompok pelaku kekerasan atas nama agama ini sebagai kaum fundamentalis atau radikalis.
Majelis Ulama Indonesia (MUI), dalam Musyawarah Nasional, 29 Juli 2005, menjatuhkan vonis keagamaan bahwa pluralisme, liberalisme dan sekufarisme adalah paham yang sesat dan menyesatkan, dan oleh karena itu harus menjadi terlarang.
Tiga terminologi ini kemudian disebut dengan ungkapan pejorative dan sarkastis: SIPILIS, kependekan dari sekularisme, pluralisme dan liberalisme. Ahmadiyah harus dibubarkan atau tak boleh menyebut Islam atau muslim.
Sejumlah pertanyaan fundamental perlu kita ajukan menanggapi masalah ini. Apakah agama, khususnya Islam, compatible dengan kebebasan beragama dan pluralisme? Para ahli dan tokoh agama pada umumnya merespons pertanyaan-pertanyaan ini dengan jawaban yang positif dan apresiatif.
Mereka mengakui dan percaya bahwa kebebasan beragama dan pluralisme adalah niscaya. Perbedaan-perbedaan manusia dan alam semesta adalah realitas yang tidak mungkin kita nafikan oleh apapun. []