• Login
  • Register
Selasa, 20 Mei 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Film

Refleksi Film Mulan: Perempuan yang Merasakan Don’t Belong Everywhere Juga Berhak Merayakan Kemerdekaan

Dalam film Mulan diceritakan seorang perempuan yang ahli dalam peperangan dan layak menjadi seorang pasukan perang, namun keluarganya memandang bahwa kelebihan tersebut adalah sebuah aib dan bisa menjatuhkan martabat keluarga

Khoniq Nur Afiah Khoniq Nur Afiah
31/08/2021
in Film
0
Film

Ummu Haram binti Milhan Ra

166
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Rekomendasi film untuk saya terus bermunculan dari teman-teman sekitar yang hobi dan update dengan film keren. Hari cukup cerah dan asik untuk bersantai dengan menikmati sebuah film yang lama tersimpan dalam sebuah folder. Bertepatan dengan hari kemerdekaan Indonesia, rasanya film Disney yang berjudul Mulan ini cocok sekali ditonton.

Peringatan hari kemerdekaan sudah seharusnya menjadi momentum yang tepat untuk mengembalikan energi yang lama meredup akibat dari masa-masa sulit yang sedang dihadapi. Masa sulit akibat pandemi memang berpengaruh terhadap kondisi psikologis beberapa orang. Tetapi, kondisi tersebut akan sembuh dengan usaha-usaha yang dilakukan.

Film Mulan salah satu rekomendasi film yang bisa ditonton di hari kemerdekaan ini, sebagai sesuatu yang bisa memancing energi bangkit kembali.

Menjadi berbeda dengan konstruksi budaya yang ada memang sering memicu pandangan negatif. Pandangan negatif tersebut bisa memicu rusaknya orientasi baik yang sedang kita kejar. Hingga akhirnya kita merasa di titik rendah dan merasa tidak ada orang yang perduli dengan kondisi kita, sebab kita berbeda dengan orang-orang pada umumnya.

Menjadi berbeda sebenarnya bukan masalah serius, sejauh jalan yang kita pilih masih dalam lingkaran kebaikan. Nah, kebaikan ini yang sebenarnya menjadi kunci pembahasan dalam tulisan ini. Perempuan yang merasa berbeda atau penulis membahasakan dengan kalimat don’t belong every where ini harusnya bisa tetap bangkit dengan sesuatu yang akan penulis sampaikan.

Dalam Film Mulan diceritakan seorang perempuan yang ahli dalam peperangan dan layak menjadi seorang pasukan perang, namun keluarganya memandang bahwa kelebihan tersebut adalah sebuah aib dan bisa menjatuhkan martabat keluarga. Namun, dengan penuh kegigihan, tokoh yang bernama Mulan sebagai seorang perempuan terus berusaha dengan gigih melanjutkan impiannya dan menjalankan pilihannya dengan tiga prinsip penting yaitu setia, berani, dan jujur. Tiga prinsip ini yang menurut penulis penting untuk diketahui khalayak umum.

Baca Juga:

Rieke Diah Pitaloka Soroti Krisis Bangsa dan Serukan Kebangkitan Ulama Perempuan dari Cirebon

Alasan KUPI Jadikan Mei sebagai Bulan Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

KUPI Resmi Deklarasikan Mei sebagai Bulan Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

Peluang Ulama Perempuan Indonesia dalam Menanamkan Islam Moderat

Penulis akan sedikit mengulas tiga prinsip yang disebutkan di atas. Pertama setia, kesetiaan dapat diartikan dengan keteguhan hati, ketaatan, dan kepatuhan. Orang yang setia akan selalu berusaha untuk selalu terlibat dalam segala kondisi dalam lingkaran relasinya. Sikap kesetiaan ini yang selanjutnya melahirkan sikap komitmen yang tinggi.

Berkaitan dengan kesetiaan tentu telah banyak tokoh yang bisa diteladani seperti kisah seorang sahabat Nabi yang lebih memilih setia menemani ibunya hingga tidak bisa bertemu dengan Nabi, ia adalah Uwais Al-Qarni. Bahkan Nabi dalam suatu hadis menyebutnya sebagai penduduk langit dan menyuruh para sahabat untuk meminta istighfar dan doanya. Hal tersebut adalah bukti bahwa sikap setia melahirkan suatu yang sangat berharga dan mulia.

Kedua, berani. Keberanian atas dasar kebaikan adalah sesuatu yang tidak dilarang oleh agama termasuk Islam. Keberanian adalah sebuah sikap pengorbanan secara mendalam. Dalam pengorbanan ini seseorang juga melibatkan akal pikiran untuk mencapai suatu keputusan yang tepat. Sikap keberanian ini sudah banyak dicontohkan oleh tokoh perempuan seperti Laksamana Malayahati seorang pelaut perempuan pertama di Indonesia sekaligus panglima perang masa penjajahan. Berkat keteladanan Laksamana Malahayati perempuan yang memiliki kemampuan perang di era hari ini mendapatkan porsi dalam medan perang.

Ketiga, jujur. Jujur adalah suatu sikap seseorang siap menyampaikan segala bentuk keadaan yang sedang terjadi. Kejujuran menjadi kunci yang serius dalam sebuah kesuksesan seseorang. Kejujuran seringkali sulit disampaikan karena ketidaksiapan seseorang menghadapi sesuatu yang terjadi, sehingga berusaha menutupi atau merekayasa sesuatu yang sedang terjadi. Kejujuran sudah jelas dianjurkan oleh Islam, dalam sebuah hadis juga pernah dijelaskan bahwa seseorang yang jujur akan tenang hatinya, dan jika orang yang tidak jujur maka akan gelisah hatinya.

Tiga prinsip penting ini harusnya menjadi notice untuk kita semua, khususnya perempuan yang sedang merasa insecure dan berbeda dengan yang lainnya. Prinsip yang diambil dari kisah Mulan, bagi penulis cocok sekali diimplementasikan setiap individu untuk mendorong suksesnya harapan yang diinginkan. Pada hari kemerdekaan ini, semua individu berhak bangkit dari keterpurukan menuju keadaan yang lebih terang. Tiga prinsip yang diuraikan cukup menjadi bekal untuk bisa mencapai kemerdekaan untuk setiap individu. []

Tags: DisneyFilm MulanIndonesiakemerdekaanPahlawan PerempuanperempuanReview Filmtokoh perempuan
Khoniq Nur Afiah

Khoniq Nur Afiah

Santri di Pondok Pesantren Al Munawwir Komplek R2. Tertarik dengan isu-isu perempuan dan milenial.

Terkait Posts

Film Pendek Memanusiakan Difabel

Film Pendek Memanusiakan Difabel: Sudahkah Inklusif?

7 Mei 2025
Film Aku Jati Aku Asperger

Komunikasi Empati dalam Film Aku Jati Aku Asperger

5 Mei 2025
Film Pengepungan di Bukit Duri

Film Pengepungan di Bukit Duri: Bagaimana Sistem Pendidikan Kita?

3 Mei 2025
Otoritas Agama

Penyalahgunaan Otoritas Agama dalam Film dan Drama

25 April 2025
Film Indonesia

Film Indonesia Menjadi Potret Wajah Bangsa dalam Menjaga Tradisi Lokal

17 April 2025
Film Bida'ah

Film Bida’ah: Ketika Perempuan Terjebak Dalam Dogmatisme Agama

14 April 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Kekerasan Seksual Sedarah

    Menolak Sunyi: Kekerasan Seksual Sedarah dan Tanggung Jawab Kita Bersama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rieke Diah Pitaloka: Bulan Mei Tonggak Kebangkitan Ulama Perempuan Indonesia

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rieke Diah Pitaloka Soroti Krisis Bangsa dan Serukan Kebangkitan Ulama Perempuan dari Cirebon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nyai Nur Channah: Ulama Wali Ma’rifatullah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • KB dalam Pandangan Islam

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Ironi Peluang Kerja bagi Penyandang Disabilitas: Kesenjangan Menjadi Tantangan Bersama
  • KB Menurut Pandangan Fazlur Rahman
  • Saya Bangga Punya Ulama Perempuan!
  • KB dalam Pandangan Islam
  • Mengenal Jejak Aeshnina Azzahra Aqila Seorang Aktivis Lingkungan

Komentar Terbaru

  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Nolimits313 pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
[email protected]

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID

Go to mobile version