Mubadalah.id – Dalam hal perjodohan yang dilakukan orangtua atau pencarian jodoh yang dilakukan oleh diri sendiri selalu terdikte untuk menerapkan trikotomi perjodohan yang kita kenal dengan istilah bibit, bebet, dan bobot. Maka wajar saja ketika banyak yang melajang hanya karena melanggengkan trikotomi itu. Bahkan ada yang merasa insecure karena merasa tidak pantas karena tidak memiliki standar dalam ketiga hal tersebut.
Secara harfiah, bibit kita artikan sebagai latar belakang seseorang yang secara garis besar diartikan sebagai garis keturunan, dalam hal ini dititik beratkan kepada keluarga atau orangtua.
Sementara bebet kita artikan sebagai latar belakang kemampuan seseorang dalam perekonomian. Sedangkan bobot kita maknai sebagai kualitas diri dari calon pasangan dinilai dari pendidikan, kepribadian dan tak jarang dibebankan pada status pencapaian.
Ketiga hal tersebut menjadi indikator para calon mertua dalam menyeleksi calon menantunya. Bibit yang seperti apa, bebetnya bagaimana dan sebagaimana bobotnya. Dalam umat Islam, trikotomi tersebut senada dengan hadits yang masyhur bagi kalangan pencari jodoh, yaitu
تُنْكَحُ الْمَرْأَةُ لاِرْبَعٍ: لِمَالِهَا، وَلِحَسَبِهَا، وَجَمَالِهَا، وَلِدِينِهَا. فَاظْفَرْ بِذَاتِ الدِّينِ تَرِبَتْ يَدَاكَ
“Wanita dinikahi karena empat perkara ; karena hartanya, keturunannya, kecantikannya, dan agamanya ; maka pilihlah wanita yang taat beragama, niscaya engkau beruntung.”
Dikotomi Perjodohan
Dengan kata lain, jika tidak karena hartanya (bebet), keturunannya (bibit), maka pilihlah perempuan karena kecantikan dan agamanya (bobot). Praktik ini tentu bisa kita sebut jua sebagai “dikotomi perjodohan” karena memilih jodoh yang “ideal” itu harus melalui filterisasi mulai dari bibit, bebet, hingga bobot calon pasangannya.
Lalu bagaimana dengan nasib perempuan yang tidak memiliki empat syarat tersebut? Apakah mereka tidak berhak untuk menikah? Menerima nafkah baik secara lahir maupun batin juga? Tidak berhak bahagia, sebagaimana perempuan lain yang mempunyai privilege tersebut?
Hal ini perlu kita bahas lebih karena bagaimanapun, tidak semua (perempuan) memiliki privelege yang sempurna. Contoh kecil dari faktor bibit adalah mereka yang kurang beruntung, seorang perempuan yang memiliki riwayat kelam.
Misal bayi yang dibuang orangtuanya, atau bayi yang dirawat di panti asuhan karena masalah broken home atau yatim piatu sejak dini. Sehingga secara alamiyah, perempuan tersebut kehilangan previlege. Bagaimanapun juga kita tidak bisa memilih akan terlahir dari orang tua yang seperti apa.
Tak Semua Perempuan Punya Nasib Sama
Begitupun dengan bebet, seorang perempuan yang terlahir dari keluarga yang kurang mampu hingga memproleh bantuan oleh aparat desa setempat. Atau perempuan yang terlahir di tengah persoalan keluarga atau jauh dari agama, sehingga itu berpengaruh terhadap perkembangan diri si perempuan tersebut. Maka secara akal perempuan tersebut telah kehilangan faktor trikotominya yang berupa bebet.
Pun yang sering terjadi dengan bobot contoh kecilnya adalah seorang perempuan yang kita katakan tidak berpendidikan karena ketiadaan biaya untuk bersekolah. Selain itu faktor kecantikan juga masih marak terjadi dalam pemilihan calon pasangan.
Bukankah para perempuan yang kurang beruntung tersebut harus kita penuhi juga hak-haknya sebagai manusia? Mereka juga berhak bahagia sebagaimana perempuan dengan previlege yang memadai? Bukankah perempuan berhak kita merdekakan?
Menerima Jodoh
Menerima proses dan hasil pencarian jodoh yang tidak memiliki 3 previlege tersebut juga bukan sebuah keharaman, jika bersandar pada sifat rahman dan rahimNya. Mengasihi dan menyayangi jodoh kita sepenuh hati karenaNya bukan karena previllages-nya.
Untuk memastikan asal-usul seseorang bukanlah untuk memvalidasi stereotype mengenai suku/ras tertentu. Melainkan meyakinkan bahwa ia memiliki lingkungan atau support system yang mendorongnya untuk bertumbuh. Begitulah penilaian bibit yang sehat.
Pun yang kita nilai dari segi bebet, bahwa latar belakang ekonomi keluarga bukan jaminan masa depan yang cerah. Melainkan kemampuan seseorang untuk memaksimalkan potensi diri. Adanya bobot bukan semata mata untuk menilai kualitas pribadi secara kuantitatif dan formal. Latar belakang pendidikan dan keahlian tidak cukup, harus kita pertajam dengan visi dan tujuan yang sama dengan pasangan selama kedua pasangan bersepakat untuk saling menerima Karena kerelaan calon pasangan dan hak ijbar, adalah salah satu aspek batin yang cukup penting, lalu ada kerelaan dari kedua calon pasangan untuk menikah.
Artinya, rasa kasih sayang antara keduanya harus ada dan tercipta satu sama lain. Islam menjadikan pula cinta dan kasih sayang di antara mereka. Mana mungkin mawaddah wa rahmah (wa mubaadalah) bisa tercipta jika keduanya tidak saling menerima?
Maka, bolehkah kita menimbang bibit bebet dan bobot sebagai kriteria? dalam hal ini, saya sependapat dengan bu Nyai Nur Rofi’ah Bil Uzm bahwa bolehkah mencari calon suami/istri yang kaya? boleh, Tapi nomor satu baik dulu, sebab orang kaya yang tidak baik punya modal ekonomi untuk menyakitimu.
Bolehkah mencari calon suami/istri dari keluarga terhormat? boleh, tapi nomor satu baik dulu. Jika tidak, dia dan kelurga besarnya akan menyakitimu.
Bolehkah mencari calon suami/istri ganteng/cantik? boleh. Tapi nomor satu baik dulu, jika tidak ia akan tebar pesona pada yang lain untuk menyakitimu.
Bolehkah mencari calon suami/istri yang ilmu agamanya tinggi? boleh, tapi nomor satu baik dulu. Jika tidak, ia akan menyakitimu dengan dalih agama.