• Login
  • Register
Sabtu, 5 Juli 2025
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
Dukung kami dengan donasi melalui
Bank Syariah Indonesia 7004-0536-58
a.n. Yayasan Fahmina
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
No Result
View All Result
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
Keadilan dan Kesetaraan Gender - Mubadalah
No Result
View All Result
Home Kolom Personal

Kekerasan Ospek : Ketimpangan Relasi dalam Dunia Pendidikan

Setiap tahunnya, fenomena perploncoan hingga kekerasan ospek masih sering mewarnai kegiatan penerimaan mahasiswa baru

Layyin Lala Layyin Lala
29/08/2023
in Personal
0
Kekerasan Ospek

Kekerasan Ospek

1k
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Mubadalah.id – Baru-baru ini, laman for your page pada aplikasi tiktok memuat beberapa video pendek mengenai fenomena perploncoan dan kekerasan dalam kegiatan ospek. Tidak hanya sekali dua kali, fenomena perploncoan rupanya masih ada dalam dunia pendidikan kita.

Setiap tahunnya, fenomena perploncoan hingga kekerasan ospek masih sering mewarnai kegiatan penerimaan mahasiswa baru. Dampaknya, banyak mahasiswa yang mengalami kerugian baik dari kerugian materi, fisik, mental hingga yang paling parah terdapat kasus kegiatan ospek yang menimbulkan korban jiwa.

Ospek sendiri merupakan kegiatan tahunan bagi mahasiswa baru untuk mengenal lingkungan pendidikan perguruan tinggi. Saat ini, PKKMB atau Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru lebih terkenal daripada istilah Ospek.

Tujuan dari PKKMB sendiri sebenarnya sangat membantu mahasiswa baru untuk dapat mengenal dan beradaptasi dengan dunia kampus. Namun, dalam prosesnya masih ada hal-hal yang tidak sesuai dengan tujuan PKKMB.

Kekerasan, Pemerasan, dan Senioritas

Pemberitaan mengenai kekerasan ospek, pemerasan, dan senioritas dalam PPKMB dalam beberapa tahun terakhir memang menurun. Meskipun menurun, praktik semacam ini nyatanya masih ada hingga saat ini. Tahun 2022 lalu misalnya, beberapa mahasiswa baru mendapatkan kekerasan berupa mengalami pemukulan oleh beberapa mahasiswa senior di salah satu perguruan tinggi teknik di Makassar seusai kegiatan PPKMB.

Baca Juga:

Rumah Tak Lagi Aman? Ini 3 Cara Orang Tua Mencegah Kekerasan Seksual pada Anak

Meninjau Ulang Amar Ma’ruf, Nahi Munkar: Agar Tidak Jadi Alat Kekerasan

Kekerasan dalam Pacaran Makin Marak: Sudah Saatnya Perempuan Selektif Memilih Pasangan!

Tahun Baru Islam, Saatnya Hijrah dari Kekerasan Menuju Kasih Sayang

Lalu adanya kekerasan pada mahasiswa baru perguruan tinggi  Banten dengan peristiwa mahasiswa baru yang merasa terjemur dari pagi hingga siang selama berjam-jam. Tentu, fenomena seperti ini sangat mengundang perhatian dan emosi masyarakat. Masyarakat menilai hal-hal semacam itu sudah tidak relevan dengan nilai-nilai pendidikan kita saat ini.

Terbaru, banyak warganet membicarakan mengenai kebijakan salah satu kampus negeri di Kota Malang yang sangat memberatkan mahasiswa. Pasalnya, mahasiswa baru wajib menyiapkan kertas-kertas sebagai bahan untuk kegiatan papermob kurang dari 24 jam. Banyak mahasiswa yang mengeluhkan betapa mahalnya bahan-bahan kegiatan PKKMB.

Mahasiswa sampai harus mengeluarkan uang ratusan ribu rupiah hanya untuk membeli dan mencetak kertas. Masyarakat menilai panitia menjadi FOMO dengan kegiatan papermob dari kampus lain. Ke-FOMO-an hal ini menyebabkan persiapan PKKMB menjadi kurang matang, manajemen yang berantakan, dan menyulitkan mahasiswa.

Kekerasan ospek lainnya datang dari salah satu perguruan tinggi islam negeri di Jawa Tengah. Mahasiswa baru wajib untuk mendaftar aplikasi pinjaman online sebagai syarat dalam mengikuti kegiatan PKKMB. Lebih parahnya lagi, perguruan tinggi tersebut tidak tahu menahu mengenai persyaratan mahasiswa dalam mendaftar aplikasi pinjaman online. Hal ini menjadi kekerasan non-fisik bagi mahasiswa.

Hal lain yang sering terjadi dalam kekerasan ospek atau PKKMB berasal dari fenomena senioritas. Mahasiswa baru mendapatkan perlakukan kekerasan baik secara fisik maupun non-fisik (verbal, psikis, mental) dari mahasiswa senior. Misalnya, mahasiswa baru mendapatkan bentakan, pukulan, hukuman, dan makian.

Seringkali terjadi kekerasan model seperti ini karena ada suatu perasaan dalam mahasiswa senior yang menganggap dirinya lebih berkuasa, lebih memahami, dan lebih tau tentang segala kehidupan kampus. Meskipun demikian, sangat tidak benar menggunakan relasi senioritas untuk menindas atau menyakiti mahasiswa baru yang notabene menjadi junior.

Ketimpangan Relasi dalam Dunia Pendidikan

Kekerasan dalam PKKMB merupakan cerminan dari ketimpangan relasi dalam dunia pendidikan. Sistem pendidikan tinggi di Indonesia mengutamakan nilai-nilai pembentukan karakter mahasiswa yang menghargai kemanusiaan dan membangun kesehatan mental mahasiswa. Jelas, kekerasan dalam PKKMB sudah mencorengi nilai-nilai yang diharapkan.

Mestinya, relasi pendidikan yang setara dan saling dalam dunia pendidikan adalah relasi yang sama-sama menguntungkan. Dengan adanya PKKMB, mahasiswa senior dapat membantu mahasiswa baru untuk mengenal kehidupan kampus.

Begitu pula sebaliknya, mahasiswa baru memberikan kepercayaan kepada mahasiswa senior dalam kegiatan PKKMB. Bukannya malah terjadi kekerasan hingga perundungan. Satu sama lain saling memberi, memahami, dan mengasihi, saling membantu dan mendukung.

Jika nilai-nilai tersebut dilaksanakan dalam dunia pendidikan, maka tidak akan terjadi kasus-kasus seperti kekerasan, perundungan, senioritas, hingga kasus berat yang menimbulkan korban jiwa.

Sudah seharusnya dunia pendidikan kita tidak diwarnai oleh hal-hal kekerasan. Baik dari elemen masyarakat, pemerintah, hingga tenaga pendidikan saling membantu untuk menciptakan dunia pendidikan yang aman dan berkualitas. Harapan Indonesia sangat bertumpu pada bidang pendidikan.

Apabila masyarakat mendapatkan pendidikan yang berkualitas maka masyarakat memiliki tingkat SDM yang tinggi. SDM inilah yang kita butuhkan dalam membangun Indonesia khususnya pada Indonesia Emas 2024. []

Tags: kampuskekerasanmahasiswaOspekpendidikanPerguruan TinggiPKKMB
Layyin Lala

Layyin Lala

Khadimah Eco-Peace Indonesia and Currently Student of Brawijaya University.

Terkait Posts

Ruang Aman, Dunia Digital

Laki-laki Juga Bisa Jadi Penjaga Ruang Aman di Dunia Digital

3 Juli 2025
Vasektomi

Vasektomi, Gender, dan Otonomi Tubuh: Siapa yang Bertanggung Jawab atas Kelahiran?

2 Juli 2025
Narasi Pernikahan

Pergeseran Narasi Pernikahan di Kalangan Perempuan

1 Juli 2025
Toxic Positivity

Melampaui Toxic Positivity, Merawat Diri dengan Realistis Ala Judith Herman

30 Juni 2025
Second Choice

Women as The Second Choice: Perempuan Sebagai Subyek Utuh, Mengapa Hanya Menjadi Opsi?

30 Juni 2025
Tradisi Ngamplop

Tradisi Ngamplop dalam Pernikahan: Jangan Sampai Menjadi Beban Sosial

29 Juni 2025
Please login to join discussion
No Result
View All Result

TERPOPULER

  • Gerakan KUPI

    Berjalan Bersama, Menafsir Bersama: Epistemic Partnership dalam Tubuh Gerakan KUPI

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Belajar Inklusi dari Sekolah Tumbuh: Semua Anak Berhak Untuk Tumbuh

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Rumah Tak Lagi Aman? Ini 3 Cara Orang Tua Mencegah Kekerasan Seksual pada Anak

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pesan Pram Melalui Perawan Remaja dalam Cengkeraman Militer

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tahun Baru Hijriyah: Saatnya Introspeksi dan Menata Niat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

TERBARU

  • Islam Memuliakan Orang yang Bekerja
  • Kholidin, Disabilitas, dan Emas : Satu Tangan Seribu Panah
  • ISIF akan Gelar Halaqoh Nasional, Bongkar Ulang Sejarah Ulama Perempuan Indonesia
  • Ahmad Dhani dan Microaggression Verbal pada Mantan Pasangan
  • Siapa Pemimpin dalam Keluarga?

Komentar Terbaru

  • Asma binti Hamad dan Hilangnya Harapan Hidup pada Mengapa Tuhan Tak Bergeming dalam Pembantaian di Palestina?
  • Usaha, Privilege, dan Kehendak Tuhan pada Mengenalkan Palestina pada Anak
  • Salsabila Septi pada Memaknai Perjalanan Hidup di Usia 25 tahun; Antara Kegagalan, Kesalahan dan Optimisme
  • Zahra Amin pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Nolimits313 pada Perbincangan Soal Jilbab
  • Tentang
  • Redaksi
  • Kontributor
  • Kirim Tulisan
Kontak kami:
redaksi@mubadalah.id

© 2023 MUBADALAH.ID

Selamat Datang!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

No Result
View All Result
  • Home
  • Aktual
  • Kolom
  • Khazanah
  • Rujukan
  • Tokoh
  • Monumen
  • Zawiyah
  • Kolom Buya Husein
  • Login
  • Sign Up

© 2023 MUBADALAH.ID