Mubadalah.id – Eksistensi perempuan di lingkungan pesantren seringkali tak pernah terlihat. Meskipun ia memiliki posisi yang sangat strategis dalam pengembangan kesejahteraan pesantren. Jika menilik studi yang dilakukan oleh Zamakhsyari Dhofier dalam Tradisi Pesantren mengenai elemen dasar pesantren.
Dhofier hanya menyebut Elemen dasar dari pesantren adalah kiai, santri, masjid, pondok, dan pengajaran kitab-kitab klasik tanpa menyebut Nyai di dalamnya. Seolah perempuan di pesantren tidak memiliki kontribusi apapun dalam proses pengembangan pesantren.
Pun dengan studinya Martin Van Bruinessen dalam Kitab Kuning, Pesantren dan Tarekat. Van Bruinessen melihat posisi dan peran perempuan subordinat di pesantren karena tidak satupun pengarang kitab kuning perempuan.
Padahal sebenarnya terdapat kitab yang dikarang oleh perempuan, tetapi tidak menggunakan nama aslinya, melainkan menggunakan nama paman penulis. Martin menjelaskan bahwa penggunaan nama laki-laki dalam karya seorang perempuan merupakan anggapan bahwa menulis dan mengarang buku di kalangan pesantren merupakan pekerjaan laki-laki.
Penulisan tentang Pesantren
Dalam perkembangan penulisan pesantren, muncul berbagai studi yang mencoba untuk memperlihatkan peran dan otoritas perempuan pesantren. Di antaranya adalah studi Eka Srimulyani tentang Nyai Khoiriyah dari Jombang yang mendirikan pesantren putri pertama di Makkah.
Peranan tersebut selanjutnya berkembang melampaui perhatian para Nyai kepada pengembangan pesantren. Namun juga masalah lain seperti kekerasan seksual, pemberdayaan buruh migran, kerusakan lingkungan dan penanganan bullying.
Studi yang Marhumah lakukan dalam Konstruksi Gender dalam Lingkungan Sosial Pesantren mengungkapkan bahwa perempuan berposisi subordinat dan dianggap tidak relevan, sehingga dia tidak dapat menempati posisi strategis, seperti pengembangan pesantren.
Selama satu tahun, penulis melakukan riset terhadap empat Nyai. Antara lain Nyai Nissa Wargadipura, Nyai Ida Fatimah Zainal, Nyai Hindun Annisa dan Nyai Umdatul Choirot, yang memiliki peranan cukup sentral dalam pengembangan pesantren.
Riset itu menunjukkan bahwa mereka menggunakan tiga elemen. Yaitu transformasi pengetahuan, optimalisasi modal dan politik keramahan untuk memperlancar misinya menyelenggarakan kesejahteraan di lingkungan pesantren.
Pertama, transformasi pengetahuan
Mereka melakukan pengajaran sekaligus pendidikan kepada para santri atau pengikutnya. Gagasan, ilmu, pengetahuan selalu mereka sebarkan secara terus menerus sehingga meluas. Transformasi pengetahuan mereka lakukan sebagai upaya untuk mencetak generasi penerus.
Kedua, optimalisasi modal
Modal yang dimaksud dalam konteks ini sebenarnya bisa kalangan anak muda sebutkan sebagai privilege. Mereka para Nyai ini menyadari betul kepemilikan sederet modal seperti seorang Nyai, berpengetahuan dan memiliki relasi yang luas.
Para Nyai mampu mengidentifikasi secara kuat terhadap modal yang mereka miliki sebagai instrumen yang memperlancar misinya untuk menyelenggarakan pemberdayaan. Modal-modal ini mereka optimalkan secara serius untuk memberikan dampak yang signifikan terhadap misinya menyelenggarakan kesejahteraan.
Ketiga, politik keramahan
Wajah yang empat Nyai tampilkan kepada publik termasuk kalangan oposisinya adalah sosok yang ramah. Ramah ini sebenarnya merupakan bentuk politik yang terus para Nyai gunakan dalam proses menghadapi tantangan dan juga memperlancar mewujudkan misinya untuk menyelenggarakan kesejahteraan. Tantangan yang sering muncul misalnya keraguan publik atas kehadiran perempuan sebagai pemimpin pesantren.
Elemen-elemen ini selain memperlancar para Nyai menyelenggarakan kesejahteraan juga mengantarkan untuk memasuki arena yang sebelumnya dianggap hanya milik laki-laki. Seperti berkiprah dalam ruang publik, menyelesaikan masalah-masalah sosial, dan memimpin.
Pada gilirannya, elemen ini mendorong peneguhan otoritas perempuan pesantren sebagai pelopor kesejahteraan. Perempuan pesantren mampu memberikan bukti yang konkret atas kemampuannya untuk ikut andil dalam berbagai pekerjaan yang selama ini dianggap hanya bisa laki-laki lakukan. Pencapaian ini memberikan dampak motivasi terhadap generasi setelahnya.
Nyai sebagai Role Model
Mereka menjadikan para Nyai sebagai role model dan mereka mengikuti jejaknya. Hal ini juga terbukti dari lahirnya banyak generasi atau santri dari para Nyai yang menuruni ideologi dan semangatnya. Yakni berkiprah untuk memberdayakan masyarakat pesantren maupun masyarakat secara luas.
Tiga elemen di atas yang para Nyai lakukan sejatinya tertopang oleh konsistensi, sehingga mereka mampu menduduki posisi sebagai penyelenggara kesejahteraan di pesantren sebagai sebuah arena yang menjadi perebutan. Hal ini sebagaimana yang sering Bourdieu bicarakan. Proses panjang tersebut selanjutnya bisa menjawab pertanyaan, bagaimana otoritas perempuan pesantren bisa lahir. Sekian. []