Mubadalah.id – Sering sekali kita menyaksikan baik di dunia nyata maupun di internet, laki-laki, perempuan, ustadz, ustadzah, di televisi, di youtube, bahwa kepala keluarga adalah laki-laki. Dengan berbagai argumentasi baik argumentasi akal maupun dari teks-teks agama. Peran laki-laki dan perempuan selalu menjadi bahasan.
Banyak juga kelompok yang berusaha memberikan pemahaman bahwa berbicara kepemimpinan adalah berbicara kemampuan, kemauan, akses dan lainnya, yang semua orang bisa, baik laki-laki maupun perempuan. Lihatlah kemampuannya, bukan lihat jenis kelaminnya, seperti yang dilakukan Mubadalah.id.
Hingga sekarang sepertinya pendapat pertamalah yang lebih ramai. Bahwa pemimpin rumah tangga mestilah laki-laki.
Ini diamini oleh data temuan tim peneliti dari Research Center for Law, gender and Society. Mereka melakukan penelitian di 4 daerah di Indonesia tentang pendekatan sensitif gender dalam pemberdayaan perempuan untuk membangun masyarakat yang damai dan toleran di Indonesia. Daerah penelitian tersebut adalah Klaten, Cirebon, Depok, dan Medan.
Tetapi tidak hanya berhenti sampai di situ. Mereka juga menemukan ada kelenturan peran antara laki-laki dan perempuan di masyarakat kita, terutama di tingkat keluarga. Karena meskipun mereka meyakini bahwa laki-laki adalah kepala keluarga. Tetapi dalam pengambilan keputusan, suami bergantung kepada kerelaan isteri.
“Bapak tidak akan bergerak kalau Ibu tidak ridlo”, begitu Rizky Septiana, salah satu peneliti, menirukan ucapan salah satu ibu-ibu di Klaten dalam acara seminar terbatas hasil penelitian tersebut.
“Pengambilan keputusan tidak mutlak ada pada laki-laki, istri memiliki hak untuk tidak setuju dengan pandangan suami jika tidak dianggap tidak benar. Misalnya, jika suaminya menjadi teroris, istri tidak setuju dengan suaminya, dan tidak akan mengikutinya,” kata Sri Wiyanti Eddyono, ketua tim peneliti.
Seminar yang digelar di University Center (UC) Universitas Gadjah Mada, mendapatkan sambutan yang baik oleh Dekan Fakultas Hukum UGM, Prof. Dr. Sigit Riyanto, SH., LL.M.. Dia mengatakan menyampaikan bahwa pemberdayaan perempuan adalah kunci untuk men-generate survival masyarakat. Karena, jika perempuan berdaya maka keluarga, komunitas dan lingkungan akan semakin kuat.
Seminar ini dihadiri oleh lebih dari 30 orang dari berbagai institusi dan komunitas, juga dari pemrintah desa di Klaten. Salah satu dari kepala desa tersebut menyampaikan bahwa bagi mereka, perempuan memberi kekuatan yang besar. Pemdes hadir, mensinergikan beberapa kepentingan program kami di desa.
Lalu ada salah satu perempuan yang bercerita tentang pengalamannya di desa. Dia pernah suatu saat dengan tegas menginterupsi salah seorang penceramah di desanya. Sang Ustadz ceramah dan mengatakan bahwa tidak boleh berteman dengan orang yang tidak seagama.
Perempuan itu pun menolak dan mengatakan, bagaimana mungkin dia tidak berteman dengan yang berbeda? Karena dia dan masyarakat desa telah lama berhubungan baik dengan yang berbeda keyakinan.
Jadi, kata Mbak Iyik, sapaan akrab Sri Wiyanti, melihat fakta-fakta hasil penelitian, maka pendekatan sensitif gender dalam pemberdayaan perempuan untuk membangun masyarakat yang damai dan toleran di Indonesia adalah sebuah keniscayaan.[]