Mubadalah.id – Siang tadi saat jam istirahat kantor, salah satu rekan kerja saya, berinisial CR menceritakan tentang keluh kesah rumah tangganya. Ia mengeluh gara-gara sang suami melanggar kesepakatan untuk menunda kelahiran anak dan ingin segera memiliki momongan.
CR dan suaminya adalah pasangan yang baru saja menikah. Mereka baru saja melaksanakan akad pernikahan di akhir tahun 2020 lalu. Paska menikah, CR dan suami sudah sama-sama sepakat untuk menunda kelahiran anak dan fokus pada kariernya masing-masing. Tentu tujuannya adalah supaya mereka bisa sama-sama menabung untuk masa depan keluarganya.
Namun, baru satu bulan setelah kesepakatan tersebut, suami CR tiba-tiba menginginkan untuk tidak menunda kelahiran anak. Menurut suaminya, punya anak di masa awal pernikahan itu akan membuat ikatan pernikahan semakin erat. Jadi, tidak ada salahnya jika mencoba untuk mulai mempunyai buah hati.
Tetapi, dalam hal ini CR tetap tidak setuju dengan permintaan suaminya. Sebab dia sebagai perempuan yang akan mengandung, melahirkan, menyusui serta merawat anak tersebut merasa belum siap dan masih membutuhkan waktu untuk mempersiapkan segala hal.
Mendengar cerita CR saya cukup paham. Memang pada dasarnya, kehadiran sang buah hati di tengah keluarga itu adalah hal yang sangat ditunggu-tunggu oleh setiap pasangan. Bahkan sebagian besar masyarakat menganggap bahwa keluarga yang menunda kelahiran anak atau belum punya keturunan itu adalah keluarga yang belum sempurna. Kalau dalam masakan sih mungkin seperti sayur tanpa garam. Rasanya hambar dan kurang maknyuz.
Anak adalah salah satu anugerah dan amanah yang diberikan oleh Allah SWT kepada setiap pasangan. Dan setiap pasangan diberi tugas oleh Allah SWT untuk menjaga anugerah dan amanah tersebut. Anak juga merupakan makhluk yang diciptakan oleh Tuhan untuk dirawat, dijaga dan dilindungi tanpa mengurangi haknya sebagai manusia. Dan ini lah yang masih sering dilupakan oleh para orang tua.
Orang dewasa lebih banyak yang menggebu-gebu untuk segera mempunyai anak, tetapi lupa bagaimana cara menjadi orang tua yang baik bagi anaknya.
Selain itu, dalam proses mengemban amanah tersebut laki-laki atau suami harusnya juga tidak lupa bahwa orang yang paling banyak berjuang dalam mewujudkan keinginan ini adalah perempuan. Perempuan sebagai manusia yang diberi amanah reproduksi oleh Allah SWT. mempunyai hak untuk menentukan kapan dan berapa ia akan melahirkan generasi penerusnya.
Sebab, tahap-tahap yang harus dilewati dalam melahirkan anak itu sangat tidak mudah. Kondisi fisik, mental, ekonomi, emosional, dan hal-hal lainnya juga harus ikut dipertimbangkan dengan sangat matang.
Jika hal tersebut terus diabaikan, maka sama saja dengan membiarkan resiko-resiko buruk yang akan terjadi selama masa kehamilan perempuan. Bahkan dalam banyak kasus, yang terjadi adalah berujung kepada kematian.
Menurut data dari Gabungan Perempuan Peduli Indonesia (GPPI) yang dilansir dari situs VOA Indonesia menyebutkan bahwa dalam dua dasawarsa terakhir, angka kematian ibu melahirkan di Indonesia masih cukup tinggi, yaitu berkisar 300 per 100.000 kelahiran. Oleh karena itu, hal tersebut seharusnya menjadi pengingat dan perhatian bagi kita, untuk lebih memperhatikan serta mencegah segala hal buruk terjadi terhadap perempuan, terutama perempuan yang sedang mengandung.
Dengan begitu, untuk memastikan apakah pasangan tersebut sudah siap atau belum dalam memiliki anak, menurut saya sangat diperlukan musyawarah terlebih dahulu. Suami atapun istri tidak bisa mengambil keputusan secara sepihak. Atau bahkan jika perlu, musyawarah tersebut melibatkan pihak ketiga yang dipandang mampu untuk memberikan bimbingan, solusi serta arahan.
Sejauh ini saya melihat masih banyak pasangan yang sebelum atau setelah menikah, mereka tidak membicarakan tentang perencanaan ini. Bahkan menganggapnya sebagai hal yang tidak penting. Sehingga akibatnya, ketika pasangan tersebut mempunyai anak, satu atau dua belah pihak justru merasa belum siap. Kalau begitu kan jadinya ribet.
Kemudian, pada akhirnya pasangan tersebut abai terhadap pembagian peran, tanggung jawab, pendampingan serta pengasuhan anak tersebut. Tentu hal ini menjadi sangat buruk dan bisa melahirkan ketidakadilan dalam relasi rumah tangga.
Oleh sebab itu, jika memang merasa belum siap untuk memiliki keturunan, baik suami ataupun istri sebaiknya sama-sama sepakat untuk menunda kelahiran anak terlebih dahulu sampai kedua belah pihak merasa ridha, siap dan ikhlas untuk melangkah ke tahap itu. Supaya relasinya tetap Mubadalah, Sakinah, Mawwadah wa Rahmah. []