Mubadalah.id – Ibadah salat tarawih di setiap bulan Ramadan selalu mendapat antusiasme luar biasa dari jamaah perempuan baik yang ada di masjid maupun musala. Baik yang masih muda, dewasa, maupun lansia, banyak di antara mereka yang bersemangat beribadah secara berjamaah.
Namun, muncul pertanyaan dari seorang perempuan yang baru saja menonton rekaman ceramah seorang ustadz yang menyatakan bahwa salat perempuan lebih utama di rumah. Hal ini menimbulkan kebingungan: apakah benar perempuan sebaiknya tidak pergi ke masjid untuk salat berjamaah?
Pernyataan bahwa salat perempuan lebih utama di rumah memang merujuk pada hadis Nabi Muhammad saw. berikut,
عَنْ عَبْدِ اللَّهِ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ صَلَاةُ الْمَرْأَةِ فِي بَيْتِهَا أَفْضَلُ مِنْ صَلَاتِهَا فِي حُجْرَتِهَا وَصَلَاتُهَا فِي مَخْدَعِهَا أَفْضَلُ مِنْ صَلَاتِهَا فِي بَيْتِهَا
dari Abdullah dari Nabi saw., beliau bersabda: “Shalat seorang wanita di rumahnya lebih utama baginya daripada shalatnya di kamarnya, dan shalat seorang wanita di rumahnya yang kecil lebih utama baginya daripada di rumahnya.”
Hadis ini diriwayatkan oleh sahabat ‘Abdullah bin Mas’ud dan terdapat dalam kitab Sunan Abu Dawud nomor 570, Shahih ibn Khuzaimah nomor 1688, dan Sunan al-Thabrani nomor 341 juz 9 dan nomor 9482. Secara kualitas, hadis ini memiliki status shahih dan adapula yang menilainya hasan. Baik shahih maupun hasan, kedua penilaian ini masih tergolong hadis yang bisa diterima (maqbul).
Namun, pemahaman terhadap hadis ini perlu kita tinjau lebih dalam agar tidak disalahartikan. Pada dasarnya, Islam senantiasa menjaga status perempuan dan menjadikannya sebagai permata yang dijaga di rumahnya, untuk melindungi dan menjaga martabatnya. Karena inilah sebabnya, mengapa rumah adalah tempat kehormatan dan keamanannya, bahkan dalam beribadah.
Kebebasan Perempuan Beribadah di Ruang Publik
Hadis tersebut muncul dalam konteks sosial tertentu, di mana keamanan perempuan ketika keluar rumah belum terjamin dengan baik. Pada masa itu, keluar rumah bisa berisiko tinggi bagi untuk mendatangkan fitnah bagi perempuan, sehingga Nabi saw. memberikan anjuran agar mereka lebih baik shalat di rumah demi keselamatan dan kenyamanan mereka sendiri.
Sampai di sini, keutamaan salat perempuan di rumah dalam hadis ini untuk menunjukkan perhatian Islam terhadap perempuan karena khawatir terhadap fitnah, ancaman, maupun godaan terhadap mereka.
Namun, jika kita melihat hadis-hadis lain dan praktik yang ada pada masa Nabi, kita akan menemukan banyak contoh di mana perempuan mendapatkan kebebasan untuk beribadah di ruang publik.
Nabi saw. tidak melarang perempuan untuk pergi ke masjid, bahkan beliau pernah bersabda,
أَنَّ عَبْدَ اللَّهِ بْنَ عُمَرَ قَالَ سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ لَا تَمْنَعُوا نِسَاءَكُمْ الْمَسَاجِدَ إِذَا اسْتَأْذَنَّكُمْ إِلَيْهَا
Abdullah bin Umar berkata, Saya mendengar Rasulullah saw. bersabda, “Janganlah kalian menghalangi istri-istri kalian ke masjid apabila mereka meminta izin kepadanya.”
Hadis ini tersampaikan oleh sahabat Abdullah bin Mas’ud yang termuat dalam Shahih Muslim nomor 442 dan berkualitas sahih. Hadis ini berkenaan dengan sahabat perempuan bernama Atika binti Zaid bin ‘Amru bin Nafail, yang biasa menghadiri salat jama’ah bersama Nabi saw. ketika salat Subuh dan Maghrib di masjid.
Hak Perempuan untuk Beribadah
Tersebutkan pula bahwa Nabi saw mengintruksikan para sahabat untuk jangan melarang hamba-hamba Allah (yang perempuan) untuk pergi ke masjid-masjid Allah. Anjuran Nabi saw di sini berarti bukan hanya mengizinkan mereka pergi ke masjid untuk salat, tetapi juga menuntut ilmu, dan semisalnya.
Hadis ini menunjukkan bahwa perempuan memiliki hak untuk beribadah di tempat ibadah secara berjamaah jika memang aman untuk melakukannya.
Lebih jauh, dalam sejarah Islam kita menemukan bahwa Nabi juga mendukung perempuan untuk terlibat dalam kegiatan keagamaan di luar rumah.
Misalnya, pada hari Idulfitri, Nabi menganjurkan seluruh umat Islam, baik laki-laki maupun perempuan, untuk menghadiri salat Id di lapangan terbuka. Hal ini termasuk perempuan yang sedang haid agar mereka tetap bisa menyaksikan kebaikan dan keberkahan hari raya.
Demikian pula, ketika para sahabat perempuan meminta majelis ilmu yang khusus bagi mereka. Nabi saw. dengan kebijaksanaannya menyediakannya tanpa menghalangi mereka untuk datang ke masjid. Hal ini sebagaimana riwayat-riwayat hadis dalam Shahih al-Bukhari, Shahih Muslim, dan Musnad Ahmad.
Selain itu, kita juga bisa melihat contoh dari sahabat-sahabat perempuan yang menjalankan ibadah haji. Ibnu ‘Abbas meriwayatkan bahwa Nabi pernah meminta seorang sahabat untuk lebih mengutamakan menemani istrinya berhaji daripada berangkat ke medan perang.
Bahkan, Sayyidah Aisyah, istri Nabi, pernah melaksanakan ibadah haji -sepeninggal Nabi saw.- bersama sahabat perempuan lainnya. Kepergiannya bersama dengan ‘Usman bin ‘Affan -selaku pemimpin-kala itu dan ‘Abdurrahman bin ‘Auf, meskipun tanpa didampingi mahram.
Pamer Ibadah di Media Sosial
Hal ini menegaskan bahwa perempuan memiliki hak untuk melakukan ibadah yang melibatkan perjalanan dan keluar rumah. Asalkan hal tersebut memiliki manfaat keagamaan yang besar. Dari berbagai contoh ini, dapat kita simpulkan bahwa Islam tidak melarang perempuan untuk salat berjamaah di masjid.
Jika semangat ibadah dan kedekatan kepada Allah menjadi motivasi utama, maka salat tarawih berjamaah di masjid tetap menjadi amalan yang baik dan bernilai ibadah. Hal ini pun sebagaimana ibadah berjamaah lainnya. Hal yang penting adalah memastikan keamanan, kenyamanan, serta menjaga niat yang lurus dalam beribadah.
Namun, di era digital, kita perlu mewasapadai salah satu tantangan. Di mana kita kerap di hadapkan pada godaan untuk riya’ atau pamer ibadah di media sosial. Kadang tanpa sadar, seseorang bisa terjebak dalam keinginan untuk menunjukkan aktivitas ibadahnya demi mendapatkan pengakuan dari orang lain.
Padahal, esensi ibadah adalah mendekatkan diri kepada Allah, bukan mencari pujian manusia. Maka, penting kita semua untuk menjaga niat dalam beribadah agar tetap murni karena Allah semata. Kesimpulannya, salat tarawih berjamaah di masjid bagi perempuan bukanlah sesuatu yang terlarang. Bahkan bisa menjadi sarana meningkatkan semangat keislaman dan kebersamaan dalam ibadah.
Kita perlu memahami konteks kemunculan hadis yang menyatakan keutamaan salat perempuan di rumah sebagai larangan. Bukan berarti larangan mutlak bagi perempuan untuk beribadah di ruang publik. Sebagai Muslimah, kita memiliki kebebasan untuk memilih tempat terbaik dalam beribadah. Selama memiliki niat yang tulus dan tetap menjaga adab serta keamanan diri. Wallahu a’lam bi al-shawaab. []