Perpustakaan adalah tempat berderet rak buku dengan tatanan buku yang begitu rapih. Di Perpustakaan ISIF mata saya tertarik dengan judul sebuah buku, “Muslimah Sejati,” saya penasaran dengan kata “Muslimah Sejati” itu.
Saya berfikir isi dalam buku ini tentang tuntutan perempuan untuk menjadi seorang muslimah yang sejati dengan menuruti perintah suami. Karena penasaran, akhirnya saya pun meminjamnya dan ternyata benar apa yang saya duga itu salah besar. Karena ternyata malah sebaliknya, buku ini menjelaskan tentang bagaimana seharusnya laki-laki menghormati seorang perempuan.
Penulis buku ini bernama Prof. Dr. Hj. Siti Musdah Mulia, MA, dengan 347 halaman, cetakan pertama, dan diterbitkan oleh Marja pada tahun 2011.
Dalam buku ini dijelaskan tetang prinsip-prinsip kesetaraan gender dalam Islam, 5 prinsip perkawinan, kemudian ketauhidan yang seharusnya tidak hanya secara vertikal (kepada sang kholik), namun juga horizontal (dengan sesama makhluk), prinsip yang menciptakan agama yang ramah kepada perempuan, dan masih banyak lagi.
Nah sekarang yang akan saya bahas adalah 5 prinsip dasar perkawinan, berikut uraiannya:
Pertama, prinsip mitsaqan gholidzo (komitmen besar). Pada prinsipnya sebuah pernikahan harus ada keseriusan antara dua belah pihak. Berserius untuk tidak hanya berucap janji suci, melainkan juga terhadap kehidupan baru setelah mengucap janji suci.
Kedua, prinsip mawadah wa rahmah (cinta dan kasih sayang yang amat tulus). Dalam artian, harus setia pada satu pasangan, dalam kondisi atau keadaan apapun. Entah itu pada masa sulit atau sedang jaya-jayanya.
Masa sulit bisa dimisalkan salah satu pasangan suami istri ada yang tiba-tiba mengalami sakit berat atau bahkan ada kemandulan diantara suami dan istri, maka dari salah satunya tidak dianjurkan untuk bercerai atau berkhianat dalam sebuah pernikahan yang sudah dibangun bersama.
Ketiga, prinsip equality (persamaan). Telah ditegaskan dalam Al-Qur’an tentang hubungan suami istri yang harusnya sama-sama memahami satu dengan yang lain, seperti yang ada pada ayat-ayat: azd-Dzariyat [51]: 49; Fathir [53]: 11; an-Naba’ [78]: 8; an-Nisa’ [4]: 20; Ya Sin [36]: 36; as-Syura [42]: 11; az-Zukhruf [43]: 12; dan al-Baqarah [2]: 187.
Pada surah al-Baqarah [2]: 187; yang artinya “Istri kalian adalah pakaian kalian dan kalian adalah pakaian bagi istri kalian” ayat ini begitu mubadalah. Arti pakaian itu sebagai penutup aurat/ aib. Dan bisa diartikan sebagai pelindung dari hal-hal yang merugikan.
Keempat, prinsip mu’asyarah bi al-ma’ruf (pergaulan yang sopan dan santun), baik dalam relasi seksual maupun relasi kemanusiaan. Di sini suami dan istri harus ada keterbukaan dengan adanya keterbukaan antar keduaanya, maka akan ada sebuah kejujuran dan kepercayaan satu dengan yang lain, dan dalam bergaul tidak boleh adanya kekerasan, diskriminasi ataupun eksploitasi.
Kelima, prinsip monogami. Islam lebih berpihak bagi penganutnya untuk monogami bukan poligami. Sebelum adanya prinsip monogami, pada bangsa jahiliyah hanya ada poligami, dimana laki-laki begitu mudah untuk menyakiti perempuan pertama yang menjadi istrinya dan telah bersedia sehidup semati denngannya, kemudian laki-laki juga begitu bebas dalam jumlah menikahi perempuan.
Nah, ketika datang agama Islam, poligami itu mulai dibatasi dengan jumlah 4 istri, itu pun tidak mudah, karena harus ada keadilan antara suami dengan istri-istrinya dan juga dalam berbagi nafkah lahir maupun batin.
Mungkin dalam hal nafkah bisa saja adil, tapi dalam hal batin itu hanya Allah dan istrinya saja yang tahu. Pasti ada kecemburuan dari salah satu istrinya, dan ini sudah dianggap tidak adil dalam hal rasa (batin).[]