Mubadalah.id – Masturbasi atau onani ialah suatu aktivitas yang mengarah pada pemusatan nafsu birahi melalui rangsangan alat kelamin atau bagian vital lainnya, baik dilakukan sendiri maupun oleh orang lain. Hingga mencapai orgasme yang bagi laki-laki ditandai dengan ejakulasi. Sedangkan bagi perempuan dengan berkonstraksinya otot-otot secara otomatis terutama otot vagina yang kadar kontraksinya paling besar.
Dalam bahasa Indonesia aktvitas perangsangan organ seks ini disebut rancap. Pencapaian puncak kenikmatan itu biasanya ia lakukan dengan tangannya. Sehingga aktivitas ini dalam fikih kita kenal dengan al-istimnâ’ bi al-kaff, al-istimnâ’ bi al-yadd, atau nikâh al-yadd (pada perempuan kita sebut al-ilthâf).
Maksud utama masturbasi adalah mencapai kepuasan atau melepas keinginan nasfsu seksual dengan jalan tidak bersenggama. Memang tidak laki-laki saja yang biasa melakukan aktivitas seksual, tetapi juga perempuan.
Selain mempergunakan tangannya, perempuan yang melakukan masturbasi dapat mempergunakan benda lain yang ia masukkan ke liang vagina, atau dengan jalan mengempitkan kedua paha dan menggesek-gesekkannya, hingga alat vital (vagina) tergesek-gesek pula dan kemudian menimbulkan orgasme.
Perbuatan ini biasanya banyak orang-orang lakukan yang tidak bersuami atau tidak beristri sebagai upaya penanggulangan atas dorongan nafsu syahwat yang amat kuat. Tetapi adakalanya sebagai akibat gangguan jiwa, sehingga dipandang sebagai kebiasaan yang dirahasiakan (al-’âdat al-sirriyyah).
Usia Paling Banyak Melakukan Masturbasi
Menurut penelitian, para pemuda yang berumur antara tiga belas dan dua puluh tahun merupakan usia yang paling banyak melakukan masturbasi.
Dan jika kita bandingkan, anak laki-laki lebih banyak melakukan masturbasi daripada anak perempuan. Di antara penyebabnya adalah pertama, nafsu seksual anak perempuan tidak datang melonjak dan eksplosif, berbeda dengan anak laki-laki.
Kedua, perhatian anak perempuan tidak tertuju kepada masalah senggama karena mimpi seksual dan mengeluarkan sperma (ihtilam) lebih banyak anak laki-laki alami. Mimpi erotis yang menyebabkan orgasme pada anak perempuan terjadi jika perasaan itu telah ia alami dalam keadaan terjaga.
Istilah masturbasi dan onani pada dasarnya sama saja, tetapi kadang orang-orang bedakan. Onani adalah pengeluaran mani atau sperma dengan tidak melakukan senggama, misalnya dengan cara menggosok-gosokkan tangannya sendiri pada alat kelaminnya.
Sedangkan masturbasi adalah proses memperoleh kepuasan seks tanpa berhubungan kelamin. Dalam istilah sehari-hari, onani untuk aktivitas kaum lelaki, sementara masturbasi untuk perempuan. []