Mubadalah.Id– Memboikot Gerakan Nikah Muda. Itulah yang tepat dilakukan. Bagaimana tidak? Kampanye gerakan nikah muda yang diinisiasi akun instagram @gerakannikahmuda (followers: 377 ribu) dan @indonesiatanpapacaran (747 ribu) menarik banyak perhatian. Terutama bagi anak-anak muda. Followers kedua akun ini kebanyakan adalah mereka yang berada di kisaran usia 15-21 tahun, yakni sering disebut dengan generasi milenial atau generasi Y (lahir sekitar tahun 1980 – 2000-an).
Gerakan nikah muda di medsos semacam itu berpotensi menjadi sumber inspirasi kawin anak atau pernikahan dini. Akun-akun ini menggunakan cara-cara yang menarik perhatian anak muda dan memadukannya dengan dalil dari teks-teks agama.
Seperti di salah satu kirimannya, akun itu menampilkan video salah satu ustadz dengan pesan intinya: “Hai Pemuda!… Nikah itu tidak harus punya pekerjaan tetap”. Pesan ini terlalu menyederhanakan. Bahwa menikah itu bukan lagi menjadi sebuah kesiapan antar pasangan dan keluarga, tapi malah menjadi ajang gensi (ajang keren-kerenan) antar sebaya.
Baca juga: Nikah Muda; Relationship atau Relationshit?
Menikah bukan lagi sebagai ritual yang sakral, tapi sebuah selebrasi atau perayaan untuk diakui secara publik dengan mendapatlkan like, komentar sebanyak-banyaknya di akun sosial media. Fenomena di atas saat ini tidak hanya menjamur di kalangan kaum muda perempuan, tapi juga mulai merambah pada kaum muda laki-laki.
Jika gerakan nikah muda di medsos itu berhasil menjadi tren di kalangan anak-anak SMP bahkan SD, maka mungkin 5-10 tahun ke depan, kita akan semakin banyak menemui anak-anak muda yang memutuskan nikah muda.
An-Nisa 4:21 secara ekplisit menjelaskan bahwa pernikahan adalah mitsaqan ghalidzan (janji yang kuat) yang dilandaskan dengan aspek kerelaan, yang dikokohkan melalui ikatan agama dan hukum secara formal (UU Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan).
Baca juga: Menikah Bukan Obat Segala Masalah
Pernikahan adalah bagian dari cara meningkatkan kualitas bagi masing-masing pasangan, bukan malah keterkungkungan perempuan di ranah domestik. Sehingga pernikahan perlu menghadirkan aspek-aspek kemitraan antar pasangan.
Oleh karena itu, untuk melawan gerakan-gerakan yang berbasis pada pernikahan dini perlu disebarkan dan ditanamkan pemahaman kepada anak-anak muda tentang nilai dan tujuan pernikahan. Tentunya dengan berbagai perspektif dan langkah-langkah kongkret.
Kematangan baik secara fisik (sistem reproduksi), psikis (emosi), dan materi menjadi wajib bagi mereka. Sebab kematangan tiga aspek tersebut akan memengaruhi tingkat kebahagiaan dalam pernikahan.
Pernikahan adalah gerbang untuk menuju kebahagiaan duniawi dan ukhrowi bagi laki-laki maupun perempuan. Sehingga perlu ada komitmen yang jelas di antara keduanya untuk bersama-sama mencapai garis ideal hubungan keduanya dan menghindari kekerasan dalam rumah tangga. Faktor usia dan kematangan seseorang menjadi penting untuk diperhatikan dalam sebuah pernikahan.
Baca juga: Kyai Husein: Nikah Muda Tidak Maslahat
Dalam hal ini, seseorang harus baligh sebelum memutuskan untuk menikah. Baik baligh fisik, psikis-spiritual, finansial, dan sosial. Secara fisik misalnya, perempuan harus sudah matang secara reproduksi sehingga dapat melahirkan anak dengan sehat. Ibu yang melahirkan juga sehat.
Kesimpulannya, nikah muda bukanlah jalan menuju pernikahan yang membahagiakan. Justru bisa membawa malapetaka, terutama bagi perempuan. Sedangkan yang kita semua kehendaki dari pernikahan adalah kebahagiaan bagi kedua insan, laki-laki dan perempuan. So, gerakan nikah muda harus kita lawan. memboikot Gerakan Nikah Muda langkah yang tepat.[]