Mubadalah.id – Baru-baru ini, jagat entertainment Indonesia dihebohkan dengan salah satu sinetron yang dibintangi oleh artis muda yang belum genap berusia 15 tahun tetapi memerankan tokoh dengan usia yang lebih tua dari umur aslinya, karena perannya sebagai seorang istri ke-3 dari laki-laki yang usianya terpaut 2x lipat darinya.
Selain itu, tokoh dalam sinetron harus melakukan adegan-adegan yang tidak pantas dilakukan remaja seusianya, salah satunya adalah adegan di kamar. Hal ini membuat heboh netizen Indonesia lantaran penggambaran normalisasi pernikahan anak sangat nyata ditayangkan oleh sinetron tersebut. Belum lagi soal isu poligami dan kekerasan seksual terhadap anak.
Banyak platform yang memberikan petisi untuk menutup tayangan sinetron tersebut supaya tidak lagi dikonsumsi masyarakat luas. Atas kerja keras netizen Indonesia maupun komunitas pegiat perempuan dalam menyuarakan keresahannya, sinetron tersebut akhirnya mengganti peran artis muda tersebut yang masih di bawah umur dengan pemain lain. Dan kabar terakhir saat tulisan ini diposting, Mega Series “Suara Hati Istri” berhenti tayang.
Sayangnya, ia mengaku bahwa pihak perfilman tidak memberitahukan kepadanya soal penggantian tersebut. Ia justru tahu dari rumor yang disampaikan kakaknya. Lantas, bagaimana kondisi artis muda itu saat ini? Bagaimana reaksinya terhadap cuitan-cuitan di media sosial yang gempar memberitakan tentangnya?
Dilansir dari channel YouTube Boy William dalam kontennya #DrinksWithBoy, Lea Ciarachel pemeran Zahra dalam Mega Series “Suara Hati Istri” mengungkapkan perasaannya karena menjadi bahan perbincangan satu negara. Ia mengaku bahwa Mega Series “Suara Hati Istri” adalah sinetron pertama yang ia bintangi. Ia juga tidak menyangka bahwa sinetron perdananya langsung menjadi buah bibir dan perbincangan negatif masyarakat Indonesia.
Padahal, awal mula ia berangkat ke Jakarta untuk mengikuti kelas akting, lalu tiba-tiba mendapat tawaran bermain sinetron dengan tokoh yang lebih tua, gadis lulusan SMA yang berusia 18 tahun. Ia menganggap tawaran tersebut adalah sebuah tantangan baginya, tapi setelah mendapat hujatan dari banyak pihak, ia sangat merasa sedih dan menyesal. Di samping itu, ia juga tidak tahu bagaimana cara untuk menolak project perdananya.
Lea menceritakan cyber bullying yang ia alami selama memerankan tokoh “Zahra” membuatnya sedih berkepanjangan. Banyak cibiran yang dilayangkan kepadanya sampai netizen mempertanyakan pola asuh orang tuanya, bahkan mengoloknya dengan perkataan kasar. Namun, ia memilih diam, tidak mengacuhkan komentar-komentar yang menyakiti hatinya, dan menjadikan peristiwa tersebut sebagai pelajaran bagi karir yang lebih baik ke depannya.
Beruntungnya, gadis keturunan Perancis-Cirebon ini memiliki orang tua yang suportif dan karakter pribadi yang pemaaf. Dalam video di channel YouTube Boy William yang diupload pada tanggal 07 Juni 2021, ia meminta maaf kepada para pemirsa atas ketidaknyamanan selama menonton tayangan sinetron yang ia perankan. Selain itu, Lea juga memiliki sifat ambisius yang membuatnya optimis untuk melangkah lagi, terus berkarya dan berprestasi. Ia mengatakan pada Boy William bahwa ia adalah peraih peringkat 1 di kelasnya.
Pengalaman bullying Lea baru-baru ini juga sama dengan yang dialami Cinta Laura Kiehl yang ia ceritakan di channel YouTube PUELLA.ID pada tanggal 6 Juni 2021. Saat ia berusia 13 tahun dan baru memulai karir di dunia entertainment, ia mengaku mendapatkan verbal bullying karena aksen bicaranya yang “bule”. Kalimat “mana ujan, gak ada ojek, becek” dijadikan track music oleh orang yang tidak dikenal yang membuat Cinta Laura kesal dan berdampak negatif bagi kesehatan mentalnya.
Sampai-sampai, Cinta Laura mengaku bahwa ternyata alasan sebenarnya ia pergi ke Amerika adalah untuk kabur dari perasaan bullying yang menyakitkan di masa remajanya karena masyarakat menjadikan ia bahan tertawaan. Sekitar 8-10 tahun ia berjuang mencari identitas dirinya di benua lain, ia merasa saat itu warga Indonesia hanya fokus terhadap aksennya yang dijadikan candaan, bukan karya atau value dalam dirinya. Bahkan, ia juga dianggap tidak cinta Indonesia karena bahasa yang sering digunakan adalah bahasa asing.
Namun, atas kegigihan dan kerja kerasnya, Cinta dapat membuktikan bahwa ia adalah public figure yang berprestasi dan menginspirasi. Perempuan berdarah Jerman-Indonesia ini berhasil diterima di 10 universitas terbaik dunia. Ia juga lulus kurang dari 4 tahun dengan predikat cum laude dan dua gelar sarjana, Psikologi dan Sastra Jerman di Universitas Columbia, New York.
Skill aktingnya pun semakin berkembang. Beberapa kali ia mendapatkan peran di film Hollywood, seperti: After The Dark (2013) dan Nanny (2018). Tak hanya itu, Cinta Laura juga dinobatkan menjadi Duta Anti Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak pada Juli 2019. Banyak prestasi membanggakan yang diraih oleh Cinta Laura setelah melewati memori pahit bullying masa remajanya.
Dari dua pengalaman Lea dan Cinta sebagai korban bullying, kita bisa ambil banyak pelajaran. Bangkit dari rasa sakit. Pada kenyataannya, menjadi korban bullying adalah pengalaman yang menyedihkan, tapi jangan sampai kita jatuh terpuruk terlalu dalam. Luapkan seluruh emosi, amarah, sedih, kesal seperlunya, kemudian kembali berusaha menjadi pribadi yang lebih baik dari diri kita yang sebelumnya.
Satu-satunya jalan terbaik untuk keluar dari pusaran bullying adalah tetap semangat dan konsisten dalam melakukan hal-hal baik sehingga dapat membangun kepercayaan diri yang lebih kuat, dan optimisme menatap masa depan yang cerah. Jika keburukan dibalas dengan keburukan lagi, hanya akan menciptakan keburukan yang lebih besar. []