Mubadalah.id – Saya yakin, penggemar drama dan film Korea Selatan tidak akan ketinggalan berita tentang serial dokumenter yang saat ini sedang trending. In the Name of God, a Holy Betrayal yang dirilis Netflix pada 3 Maret 2023 kemarin menjadi perbincangan hangat dan membuat syok para penontonnya. Tidak hanya penonton dalam Negeri Gingseng tersebut, namun juga penonton internasional, termasuk saya.
Fyi, In the Name of God adalah serial dokumenter yang diangkat dari kisah nyata dan menampilkan fakta mengejutkan terkait aksi kriminal yang dilakukan empat pemimpin sekte agama di Korea Selatan, salah satunya adalah Jesus Morning Star (JMS) yang bahkan masih aktif dan memiliki pengikut sampai saat ini. Dokumenter ini pada intinya berkisah tentang aksi kriminal berkedok agama.
Mengapa membuat syok? Karena dokumenter ini menampilkan berbagai konten sensitif kekerasan dan seksualitas yang berpotensi memicu trauma, atau masalah psikologis bagi yang menontonnya.
Saya tidak akan membahas bagaimana mengerikan dan menjijikkannya fakta di balik serial dokumenter ini. Karena saya yakin sudah banyak tulisan yang membahasnya. Saya lebih tertarik melihat bagaimana keberanian penyintas mengungkap fakta yang ia alami ke publik. Dia adalah Maple Yip, yang menjadi sosok kunci di balik rilisnya dokumenter ini, sekaligus tertangkapnya kembali si predator seksual Jeong Myeong Seok.
Maple Yip dan Cerita Getirnya
Maple Yip, seorang perempuan muda berusia 28 tahun yang akan kita temukan sosoknya di menit-menit awal penayangan. Jika biasanya dalam penayangan kasus kriminal kita melihat korban disensor untuk menghormati privasi dan melindungi keamanan korban, tidak demikian dengan Maple Yip. Sosoknya yang muda dan cantik terpampang jelas tanpa sensor sama sekali. “Perempuan ini berani sekali” itu yang terbersit di benak saya pertama kali.
Dengan getir dia mengisahkan awal mula bergabung dalam jemaat gereja JMS pimpinan Jeong Myeong Seok. Setan jahanam yang sudah melecehkan ratusan gadis. Menurut Maple, saat itu dia masih siswi SMA, hingga suatu hari ketika dia berada di Mall bersama temannya, beberapa orang yang mengaku mahasiswa anggota JMS mendekatinya.
Mereka mengajak Maple untuk bergabung menjadi anggota. Ketika dikenalkan dengan ajaran Jeong Myeong Seok tentang Tuhan dan Al-kitab, Maple yang kala itu berada di masa sulit karena perundungan dan masalah keluarga, akhirnya memutuskan untuk bergabung.
Doktrin “Pengantin Tuhan”
Ketika Maple bergabung Jeong Myeong Seok sedang di penjara karena kasus pelecehan seksual. Namun pengikutnya tetap aktif beroperasi. Saat itulah kemudian Maple mengalami indoktrinasi yang terjadi secara masif. Dalam hal ini Jeong Myeong Seok dianggap sebagai Mesias yang setara dengan Tuhan. Inilah yang membuat anggota sekte ini sangat loyal dan militan.
Salah satu doktrin ekstrim adalah tentang “Pengantin Tuhan”, yaitu anggota perempuan akan mencapai level tertinggi ketika dia menjadi pengantin Tuhan. Indikasinya adalah ketika perempuan tersebut menerima undangan secara pribadi oleh Jeong Myeong Seok.
Tahun 2018 setelah Jeong Myeong Seok bebas dari penjara, pengalaman buruk Maple dimulai. Semua berawal ketika Jeong Myeong Seok mengundang Maple ke kamar pribadinya. Tentu awalnya Maple sangat antusias bertemu dengan sosok yang sangat ia agungkan. Siapa sangka, sosok yang ia anggap Tuhan itu memaksanya berhubungan seksual dengan dalih, “Ini adalah wujud cinta Tuhan terhadapmu, terimalah.”
Hingga yang terjadi kemudian adalah ancaman dan manipulasi. Maple selalu diancam dengan doktrin neraka. Dia akan masuk neraka jika menolak. Pelecehan itu pun akhirnya berlanjut sampai beberapa kali. Manipulasi yang Myeong Seok lakukan bahkan membuat Maple merasa berdosa. Karena mengingkari cinta Tuhan yang membuatnya beberapa kali melukai diri sendiri.
Setiap hari dia selalu ingin bunuh diri. Sampai akhirnya Maple berhasil kabur ke Hongkong selama beberapa bulan dan akhirnya memutuskan Kembali ke Korea dan melakukan konferensi Pers di tahun 2022.
Dilema Speak Up, Sulit Namun Juga Penting bagi Korban
Sepanjang penayangan saya terpana sekaligus terharu melihat begitu tegarnya Maple Yip menceritakan trauma masa lalunya. Terlihat raut wajahnya yang lembut namun juga tegas. Tersirat ketangguhan dan kesungguhan hatinya untuk bersaksi. Saya tahu hal tersebut tidak mudah untuk ia lakukan. Speak Up adalah keputusan tersulit yang diambil oleh penyintas kekerasan seksual. Siapa pun dan di mana pun itu.
Korban JMS lainnya yang juga ikut bersaksi dalam program ini bahkan memuji keberanian Maple yang berani tidak tanpa sensor ketika bersaksi. Di saat yang sama mereka mengakui bahwa mereka menyesal karena baru bisa speak up. Dengan tersedu para korban itu mengatakan seharusnya mereka bersaksi sejak dulu, sehingga dapat mencegah terjadinya korban yang lebih banyak.
Kenapa sih korban pelecehan seksual sulit untuk speak up? Jawabannya karena banyak faktor. Tetapi yang utama adalah masalah trauma psikologis yang mereka alami. Ketika korban speak up, dia tidak hanya berbicara, tetapi juga mengingat dan mengulang kejadian traumatis yang menimpanya. Belum lagi ketakutan disalahkan dan juga ancaman dari pelaku. Karena lagi-lagi kekerasan seksual erat kaitannya dengan relasi kuasa, sehingga butuh keberanian luar biasa untuk bisa melakukan ini.
Ruang Aman bagi Para Penyintas
Kita gak bisa memaksa korban untuk berani berbicara atau melapor. Mereka butuh waktu masing-masing untuk melewati trauma dan memproses pengalamannya. Di sisi lain, speak up penting untuk pemulihan korban. Di saat mereka berani berbicara, mereka akan mendapatkan bantuan professional untuk mengatasi rasa trauma itu. Semakin banyak korban yang berani bicara, maka akan terbentuk kekuatan kolektif. Setidaknya korban akan tahu bahwa dia tidak sendirian.
Langkah tersebut terbukti dengan rilisnya The Holy Betrayal. Keberanian Maple Yip untuk bersaksi mendorong korban-korban JMS yang lain ikut bersaksi. Saya melihat respon penonton yang menyaksikan pun lebih ke rasa simpati dari pada menyalahkan korban. Konsolidasi seperti inilah yang sangat dibutuhkan untuk melawan segala praktik kekerasan seksual atas nama apa pun.
Dari kisah Maple Yip ini saya berefleksi, bahwa sebagai perempuan kita harus menjadi ruang aman bagi perempuan yang lain. Para penyintas kekerasan seksual perlu ruang aman untuk bercerita. Bentangkan tangan kita selebar-lebarnya untuk memeluknya, biarkan mereka mengambil waktunya dan jangan memaksa. Ketika tiba waktunya mereka berani berbicara dan melapor, tepuk tangan sekeras-kerasnya sebagai tanda kita ada dan selalu mendukung upaya yang telah mereka lakukan. []