Mubadalah.id – Agar berkah, kita perlu niat menggelar resepsi pernikahan dengan baik dan benar. Di antara adab menggelar resepsi pernikahan adalah sebagai berikut:
- Niatkan Walimatul ‘Ursy sebagai ibadah mengikuti sunnah Rasulullah. Niatkan setiap rupiah yang dibelanjakan dan tenaga yang dikeluarkan adalah sedekah yang tidak pernah kita harapkan akan impas atau terbayar oleh sumbangan para tamu.
- Rencanakan acara sesuai dengan kemampuan diri. Walimatul ‘ursy adalah sunnah. Jangan sampai demi mengejar prestise, hal-hal yang wajib dan merupakan kebutuhan keluarga di esok hari dan masa mendatang diabaikan.
- Walimatu ‘ursy dimaksudkan untuk mengumumkan kepada khalayak bahwa telah terjadi pernikahan antara si A dan si B dan bahwa keduanya sudah hidup rukun sebagai suami-isteri. Oleh karena itu ada baiknya walimatul ‘ursy diselenggarakan dengan jeda waktu dari akad nikah untuk memberi kesempatan keduanya sudah rukun lebih dahulu.
- Cek dan ricek daftar undangan anda. Jangan sampai ada famili dekat, sahabat dan kenalan yang bergaul secara intensif dengan anda tidak terdaftar atau undangannya tidak sampai.
- Alangkah baiknya dalam rangkaian acara pernikahan dibuat secara khusus acara yang menunjukkan kepedulian kepada para anak yatim dan kaum mustadh’afin agar mereka juga ikut merasakan kebahagiaan anda dan ikut mendoakan anda.
- Siapkan tempat duduk yang banyak sehingga setiap tamu yang datang bisa makan dan minum sambil duduk. Akan lebih baik lagi jika setting tempat duduk membuat para tamu bisa saling berkomunikasi dangan santai.
- Jika acara diselenggarakan di gedung, ada baiknya waktunya diperpanjang agar tidak terjadi penumpukan antrian tamu
- Jika tamu laki-laki dan perempuan dipisah sebaiknya mempelai tetap disatukan di pelaminan karena tujuan utama walimatul ‘ursy adalah mengenalkan pasangan mempelai, khususnya yang belum dikenal tamu. Bisa jadi tamu hanya tahu salah satu dari mereka sehingga dengan walimatul ‘ursy mereka bisa mengetahui keduanya. Tempat duduk tamu laki-laki dan perempuan pun sebaiknya saling terlihat sehingga tidak menyulitkan tamu untuk bertemu dengan teman/suami/isterinya.
- Sebaiknya memilih souvenir yang bisa dimanfaatkan semua orang, baik laki-laki maupun perempuan, tua maupun muda. Menarik juga jika souvenir bisa bermanfaat jangka panjang seperti buku yang bisa dibaca lintas generasi
- Pilihlah hiburan yang tidak hanya menghibur tetapi juga memiliki nilai edukatif dan inspiratif. Jika ada layar bisa ditampilkan tayangan-tayangan pendek yang memuat pesan-pesan pernikahan yang bermanfaat untuk semua.
- Jangan lupa sampaikan terima kasih kepada setiap orang yang telah berjasa dalam walimatul ‘ursy anda. Akan lebih baik jika diberikan hadiah khusus untuk mereka sebagai tanda syukur kepada Allah. Sebab, hadits Nabi mengatakan,”barangsiapa yang tidak bisa berterimakasih kepada manusia, dia tidak bersyukur kepada Allah.”
Sumber: Buku Dari Harta Gono-Gini Hingga Izin Suami (2015)